Petugas Gabungan Tertibkan Atribut Kampanye

KPUD Kendal menurunkan paksa ratusan spanduk dan atribut capres-cawapres di sepanjang jalur Pantura, Kendal, Jawa Tengah.

oleh Liputan6 diperbarui 02 Jul 2009, 09:49 WIB
Liputan6.com, Kendal: Petugas gabungan dari Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD), Panitian Pengawas Pemilu dan Satpol PP Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, menurunkan paksa ratusan spanduk dan atribut capres-cawapres di sepanjang jalur Pantura, Rabu (1/7). Sebelumnya, KPUD sudah melayangkan peringatan kepada tim kampanye masing- masing pasangan, namun tidak diindahkan.
 
Ketua KPU Kendal, Abdulah Sachur, berjanji tidak akan membiarkan pemasangan spanduk dan atribut liar tersebut. Tidak hanya di sepanjang jalur Pantura, penertiban spanduk dan atribut liar juga akan ditingkatkan ke jalur- jalur protokol. Sehingga diharapkan pada saat pelaksanaan pilpres nanti, tidak ada lagi spanduk maupun atribut capres- cawapres yang masih terpasang.(GEN/AND)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya