Fabregas Bakal Jadi Kapten Baru Chelsea

"Sekarang saya mengerti mengapa pada usia 19 atau 20 tahun, dia (Fabregas) sudah menjadi kapten Arsenal," tutur Mourinho.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 23 Okt 2014, 11:33 WIB
Jose Mourinho (GLYN KIRK / AFP)

Liputan6.com, London - Sejak didatangkan dari Barcelona di awal musim 2014-15, Cesc Fabregas langsung menjadi bintang pujaan di Stadion Stamford Bridge. Dari delapan pertandingan di Liga Premier Inggris, gelandang Chelsea itu sudah mencetak satu gol dan tujuh assist.

Gemilangnya performa Fabregas di lini tengah membuat manajer Chelsea, Jose Mourinho mengindikasikan kalau pria asal Spanyol tersebut bisa menjadi kapten The Blues (sebutan Chelsea).

"Sekarang saya mengerti mengapa pada usia 19 atau 20 tahun, dia (Fabregas) sudah menjadi kapten Arsenal," tutur Mourinho, dikutip dari Sports Mole.

http://cdn0-e.production.liputan6.static6.com/medias/723746/original/a14b7935ab1466e57d2779a156a13d5e-000_DV1843975.jpg


"Ketika saya menjabat sebagai manajer di Chelsea, ban kapten akan berada di lengan pemain yang sudah bermain bertahun-tahun. Tapi satu hal, pemimpin harus punya pemahaman yang sama dengan manajer. Otaknya harus terhubung selama pertandingan berjalan," sambung mantan pelatih Real Madrid tersebut.

Masih kata Mourinho, Fabregas pun bisa menjadi kapten Chelsea. Sebab, pria berusia 27 tahun tersebut merupakan pemain yang fantastis.

"Fabregas adalah orang yang lebih baik dari pikiran saya. Dia orang yang fantastis dan sangat profesional," tutup pria berkebangsaan Portugal tersebut.

Baca juga:

Usai Bantai Roma, Muenchen Disambut Hangat Paus Fransiskus

Real Madrid Hancurkan Liverpool di Anfield

Gareth Bale Bawa Kabar Buruk untuk Real Madrid

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya