Dukung Jokowi, Para Musisi Bikin Lagu `Salam Dua Jari`

Dukungan untuk Jokowi dan Jusuf Kalla (JK) kembali ditunjukkan oleh para musisi yang tergabung dalam Revolusi Harmoni.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 11 Jun 2014, 18:40 WIB
Liputan6.com

Liputan6.com, Jakarta Dukungan untuk Jokowi dan Jusuf Kalla (JK) kembali ditunjukkan oleh para musisi yang tergabung dalam Revolusi Harmoni. Tidak tanggung-tanggung, mereka pun langsung menciptakan lagu khusus sebagai bentuk dukungan kepada capres dan cawapres nomor urut 2 tersebut.

"Kita juga rekaman lagu judulnya Salam Dua Jari," kata Abde saat ditemui saat jumpa pers deklarasi artis dan musisi yang mendukung Jokowi-JK di Parkir Timur Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (11/6/2014).

Para musisi seperti, Slank, Ian Antono, Oppie Andaresta, Giring Nidji, Roy eks Boemerang, Ello, Joe Saint Loco, Krisdayanti dan puluhan artis i artis lainnya, menyatakan kalau dukungan yang mereka lakukan tanpa ada paksaan dari pihak manapun.

"Semua kegiatan ini secara sukarela didukung artis yang terlibat, mudah-mudahan ketulusan ini bisa dihargai," tambah Abdee.

Menurut Joe vokalis Saint Loco, kalau sosok Jokowi cocok menjadi pemimpin Indonesia berikutnya. Karena selama ini Jokowi selalu memberikan yang terbaik bagi rakyatnya selama menjadi Gubernur DKI Jakarta. Terlebih Jokowi tak segan-segan terjun langsung ke tengah-tengah masyarakat.

"harapan besar buat kepemimpinan Jokowi dan JK. Kalau dilihat trake record Jokowi memang bagus. Saya dan personel yang lain dukung Jokowi," ujar Joe.

Dengan memilih Jokowi-JK, mereka ingin Indonesia menjadi negera yang maju. Selain itu, pemerintah juga peka terhadap perkembangan musik Indonesia.  

"Dengan Revolusi Harmoni bersama Jokowi dan JK bisa membawa masyarakat yang lebih maju lagi," tandas Giring.(Pur/Mer)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya