Sukses

File Lampiran di Gmail Kini Bisa Disimpan di Google Drive

Mulai saat ini semua file lampiran (attachment) di dalam email dapat disimpan langsung ke Google Drive.

Ada kabar gembira bagi Anda pengguna layanan Gmail. Mulai saat ini semua file lampiran (attachment) di dalam email dapat disimpan langsung ke Google Drive.

Sebelumnya saat mendapat lampiran, Anda diwajibkan untuk mengunduh file tersebut lebih dulu. Proses itu cukup memakan waktu dan lampiran yang sudah diunduh akan masuk ke folder 'Download' yang penuh dengan file lainnya.

Namun dengan fasilitas baru ini, Anda dapat mengabaikan seluruh proses itu. Lampiran yang Anda dapat, baik dokumen maupun gambar, kini bisa Anda lihat dan kemudian bisa langsung disimpan ke Google Drive tanpa harus membuka jendela baru untuk membuka layanan cloud storage dari Google ini.



Dengan demikian, Anda dapat dengan mudah mengaksesnya dari perangkat apapun yang Anda inginkan, seperti komputer, smartphone, dan tablet. Ketika Anda membuka email yang berisi lampiran, Anda dapat melihat preview dari file di bagian bawah email, mulai dari foto, video hingga PDF.

Kemudian, saat Anda mengklik salah satu preview, sebuah tampilan full-screen gambar atau dokumen akan muncul. Anda dapat membaca, mencari frase tertentu, dan bahkan menelusuri beberapa lampiran di Gmail.



Anda juga dapat menyimpan lampiran langsung ke Google Drive hanya dengan mengklik ikon 'Drive' yang muncul ketika Anda membuka preview. Akan tetapi, jika Anda ingin mengunduh file lampiran tersebut ke komputer, Gmail tetap memberikan pilihan ini.

Menurut yang dilansir Google Drive Blog, Rabu (13/11/2013), fasilitas baru ini akan tersedia di desktop dalam beberapa minggu ke depan. (isk/dew)









* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.