Sukses

Musim Liburan, 16 Juta Tablet Surface Ditargetkan Terjual

Dengan memanfaatkan momen liburan akhir tahun, Microsoft pun menargetkan angka penjualan baru untuk gadget besutannya.

Jelang akhir tahun, tentu banyak orang sudah mengagendakan lokasi dan waktu liburan bersama orang tercinta. Musim liburan juga kerap dimanfaatkan untuk saling berbagi hadiah, terlebih saat perayaan Natal dan Tahun Baru.

Dengan memanfaatkan momen liburan akhir tahun, Microsoft pun menargetkan angka penjualan baru untuk gadget besutannya. Seperti diketahui, baru-baru ini Microsoft baru saja meluncurkan generasi penerus tablet Surface.

Tak mau membuang kesempatan, perusahaan asal Redmond ini pun menargetkan 16 juta unit tablet terjual selama musim libur akhir tahun. Demikian dikutip Tekno Liputan6.com dari laman Business Insider, Minggu (3/11/2013).

Target kali ini terhitung cukup tinggi, mengingat performa penjualan Surface generasi pertama tidak secemerlang yang diharapkan. Sebagai ilustrasi, pada kuartal tiga Microsoft hanya mampu menjual 15,5 juta unit Surface dan berbanding jauh dengan Apple yang mampu menjual 22,9 juta unit iPad.

Selain itu Microsoft nampaknya perlu usaha dan dana promosi lebih besar untuk bisa meraih target penjualan yang diharapkan. Tahun lalu Microsoft diketahui menggelontorkan dana USD 405 untuk mempromosikan Surface. Namun target yang ditetapkan seakan menunjukkan jika Microsoft khawatir dengan kehadiran iPad Air yang saat ini mulai dipasarkan di 42 negara di dunia. (vin/dew)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.