Sukses

Xiaomi 14 Ultra Bakal Punya Kamera dengan Aperture Variabel, Bisa Ubah Bukaan Lensa

Xiaomi 14 Ultra dikabarkan akan menghadirkan empat kamera 50MP dengan aperture variabel f/1.6 hingga f/4.0 pada sensor utama.

Liputan6.com, Jakarta - Xiaomi baru-baru ini merilis smartphone seri Xiaomi 14 dan 14 Pro dengan tiga kamera belakang beresolusi 50 MP. Tetapi kabarnya, Xiaomi masih menyimpan kejutan untuk spesifikasi kamera seri Xiaomi 14 Ultra mereka yang akan datang. 

Mengutip GSM Arena, Rabu (6/12/2023), laporan terbaru mengungkap, Xiaomi 14 Ultra akan menampilkan empat kamera 50 MP dengan aperture variabel f/1.6 hingga f/4.0 pada sensor utama.

Pilihan aperture variabel bukanlah hal baru bagi Xiaomi. Sebab, cara ini sebelumnya sudah diterapkan pada Xiaomi 14 dan 14 Pro dengan lensa two-step yang dapat beralih antara f/1.4 dan f/4.0. 

Meskipun aperture f/1.6 pada Xiaomi 14 versi Ultra sedikit lebih lambat, kemungkinan akan diimbangi oleh sensor yang lebih besar. Hal ini juga akan menjadi peningkatan dari f/1.9 milik Xiaomi 13 Ultra.

Selain itu, laporan sebelumnya juga menyebut kalau Xiaomi 14 Ultra akan menggunakan sensor Sony LYT-900. Dengan adanya rumor terbaru ini, banyak pihak menyebut Xiaomi bisa memungkinkan perubahan lensa di Xiaomi 14 Ultra saat perekaman video. 

Tergantung pada intensitas cahaya yang masuk ke sensor, fitur ini nantinya bisa meningkatkan kemampuan kamera Ultra ini secara signifikan.

Dengan konfigurasi kamera yang lebih canggih, termasuk aperture variabel dan sensor berkualitas tinggi, Xiaomi 14 Ultra diprediksi akan menghadirkan pengalaman fotografi yang luar biasa. 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Xiaomi 14 Tembus Sertifikasi TKDN

Sebelumnya, Xiaomi 14 dan Xiaomi 14 Pro sudah diumumkan untuk pengguna di China, dan disebut-sebut akan meluncur secara global pada tahun depan atau 2024.

Lalu bagaimana dengan di Indonesia, apakah Xiaomi 14 dan Xiaomi 14 Pro juga akan meluncur di Tanah Air?

Tampaknya hal tersebut akan terjawab dalam waktu dekat ini. Berdasarkan database di situs Kementerian Perindustrian (Kemenperin), HP Xiaomi ini sudah lolos TKDN (Tingkat Kandungan Dalam Negeri).

Pantauan tim Tekno Liputan6.com, Senin (27/11/2023), HP Android dengan nomor model Xiaomi 23127PN0CG terdaftar dalam database P3DN dengan tingkat TKDN 38.20 persen.

Xiaomi 23127PN0CG sendiri adalah nomor model Xiaomi 14 versi global, sementara untuk pasar di China menggunakan 23127PN0CC.

Saat ini, baru model vanila saja yang kedapatan muncul di database P3DN. Sementara itu, untuk varian Xiaomi 14 Pro belum muncul di situs tersebut.

Sementara untuk varian Xiaomi 14 Pro belum terlihat "batang hidungnya", dan belum diketahui apakah Xiaomi akan memboyong model tersebut.

Dari penampakan di situs P3DN ini, pastinya banyak fans berharap besar Xiaomi akan kembali merilis smartphone flagship mereka di sini.

Mengingat perusahaan urung merilis lini Xiaomi 13 series di Indonesia, dan memilih untuk meluncurkan model Xiaomi 13T dengan harga lebih terjangkau.

Sesuai rumor, Xiaomi 14 series hadir dengan chipset Snapdragon 8 Gen 3, peningkatan di kamera utama Leica, dan tentunya pakai sistem operasi baru, yakni HyperOS.

 
3 dari 5 halaman

Spesifikasi Xiaomi 14

Tampil sebagai varian vanilla atau standar, HP Xiaomi 14 hadir dalam dua varian material bodi. Satu bodi belakang berlapis kaca, dan lainnya menggunakan material nano-leather.

HP Android milik Xiaomi ini tampil dengan layar berukuran 6,36 inci, panel LTPO OLED, resolusi 1200x2670 piksel, dan mendukung refresh rate hingga 120Hz.

Di sektor kamera, pecinta fotografi dapat puas memotret dan merekam berbagai objek menggunakan lensa utama HP Android berkemampuan 50MP, 50MP (telefoto), 50MP (ultrawide).

Sementara itu untuk urusan selfie, Xiaomi sudah memasang kamera 32MP mampu merekam video 4K hingga 30/60fps.

Dalam hal performa, perusahaan asal Cina itu sudah menanamkan prosesor Snapdragon 8 Gen 3, RAM 8GB/12GB/16GB, dan memori 256GB/512GB/1TB.

Tak hanya itu, Xiaomi juga sudah melengkapi HP Xiaomi terbaru ini dengan baterai berkapasitas 4,610mAh dengan kemampuan pengisian daya 90W dengan kabel, dan 50W nirkabel.

4 dari 5 halaman

Xiaomi 14 Pro

Xiaomi 14 Pro meninggalkan desain lengkung di seri-seri sebelumnya, dan mengadopsi desain datar dengan aksen metal di bagian sisinya.

Berbeda dari varian standarnya, Xiaomi 14 Pro memiliki bentang layar lebih luas berukuran 6,73 inci. Tetapi, keduanya sama-sama pakai panel LTPO OLED dan mendukung refresh rate 120Hz.

Model ini hadir dalam empat varian warna, yakni black, white, rock green, dan edisi khusus titanum.

Dijelaskan, Xiaomi kini tidak lagi menggunakan sensor 1 inci i model 14 Pro ini dan lebih memilih memakai sensor baru bernama "Light Hunter 900" dengan lensa khusus Leica Summilux.

Xiaomi 14 Pro tampil dengan tiga kamera di mana masing-masing lensa berkemampuan 50MP, 50MP (telefoto), dan 50MP (ultrawide). Kamera selfie-nya juga sudah 32MP.

Ponsel ini juga sudah menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen 3, dilengkapi dengan RAM 12GB atau 16GB LPDDR5X, dan memori 256GB/512GB/1TB.

Baterai ponsel memiliki kapasitas 4,880mAh, dan mendukung pengisian baterai 120W menggunakan kabel dan 50W bila nirkabel.

5 dari 5 halaman

Infografis Era Teknologi 5G di Indonesia

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini