Sukses

PUBG Mobile Gandeng Aston Martin Hadirkan 3 Mobil Mewah dalam Game

PUBG Mobile menghadirkan sejumlah mobil mewah Aston Martin yang bakal bisa dijajal pemain dalam game tersebut

Liputan6.com, Jakarta PUBG Mobile mengumumkan kolaborasi teranyar mereka, di mana kali game mobile tersebut menggandeng produsen mobil sport mewah, Aston Martin.

Dengan kolaborasi ini, PUBG Mobile akan menampilkan tiga model ultra-mewah Aston Martin ke dalam game, dengan varian warna eksklusif.

Vincent Wang, Head of PUBG Mobile Publishing di Tencent Games mengatakan, mereka selalu mencari cara baru untuk meningkatkan pengalaman bermain, serta menghadirkan fitur baru bagi penggemar.

"Sehingga kami sangat bangga bisa bermitra dengan Aston Martin dan memperkenalkan berbagai warna eksklusif pada mobil ikonik mereka ke dalam game," kata Vincent, melalui siaran pers, dikutip Sabtu (22/7/2023).

Nantinya, pemain bisa mendapatkan kesempatan untuk menjajal beberapa mobil Aston Martin dalam game ini.

Bakal dihadirkan DBX707 dalam warna Quasar Blue atau Neon Purple, Aston Martin Valkyrie dalam warna Luminous Diamond dan Racing Green ikonik Aston Martin.

Selain itu, akan ada DBS Volante dalam warna Black-Bronze Satin, Celestial Pink, dan satu variasi warna rahasia lainnya yang dapat ditemukan oleh para pemain.

Aston Martin DBS Volante menjadi mobil sport konvertibel pertama yang akan ditambahkan ke dalam PUBG Mobile, dan mempunyai mekanisme atap (rooftop) yang bisa dibuka dan ditutup, menjadi yang pertama untuk game ini.

Selain itu, parasut bertema khusus juga akan tersedia bagi para pemain untuk melakukan eksplorasi.

Renato Bisignani, Head of Global Marketing and Communications Aston Martin mengatakan, kolaborasi ini bisa memberikan kesempatan bagi jutaan pemain, untuk menjajal sensasi mengemudikan sebuah Aston Martin secara digital.

"Memboyong Aston Martin ke dalam dunia PUBG Mobile merupakan bagian dari strategi kami untuk menghadirkan brand ikonik kami ke khalayak baru dan menciptakan aspirasi bagi penggemar Aston Martin generasi berikutnya."

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Kolaborasi PUBG Mobile dan Dragon Ball Super

PUBG Mobile sebelumnya baru saja menggelar update ke versi 2.7 pada Kamis, 13 Juli, di mana salah satu event yang akan dihadirkan adalah kolaborasi dengan Dragon Ball Super.

Akan ada dua mode bertema Dragon Ball Super yang rilis dalam update PUBG Mobile 2.7 ini.

Mode pertama akan hadir dalam game pada 13 Juli sampai 4 September, di mana ini akan menggabungkan elemen Dragon Ball, dengan gameplay klasik battle royale PUBG Mobile.

Melalui mode ini, pemain akan bisa mengoleksi tujuh Dragon Ball yang dapat memanggil Shenron dan membuat permintaan di Altar Pemanggilan Shenron untuk mendapatkan tambahan kekuatan dalam permainan.

Pemain akan memiliki kesempatan untuk menemukan empat area Dragon Ball Super baru di Erangel, Livik, dan Sanhok yang dibangun untuk mereplikasi lokasi dan arsitektur dari seri tersebut.

Empat area dari serial anime yang akan hadir di sini adalah Dragon Ball Village, Tenkaichi Budokai, "Kame House, dan Karin Tower. Semuanya berisi perlengkapan yang dapat ditemukan oleh pemain.

Selain itu, pemain bisa melempar Hoipoi Capsule, item baru yang dapat berubah menjadi Air Car dengan tiga kursi untuk melintasi medan perang.

 

3 dari 4 halaman

Menghadirkan Ki dalam Game

Pembaruan ini juga memboyong komponen "Ki" yang merupakan bagian integral dari seri Dragon Ball.

Ki bisa dipakai mendapatkan peningkatan mobilitas, memakai serangan "Kamehameha" legendaris untuk mengalahkan musuh, dan teknik "Buku-jutsu (Levitation technique)" untuk terbang bebas dengan kecepatan berlari.

Saat pemain kehabisan "Ki", mereka dapat memakan "Senzu Beans" yang tersebar untuk memulihkan "Ki" bersama dengan Health dan Energy.

PUBG Mobile juga akan menghadirkan Dragon Ball Trial yang tersembunyi. Di sini, pemain akan ditugaskan untuk mencari tujuh Dragon Ball, sementara lokasinya terlihat oleh tim lawan.

Untuk memenangkan permainan, pemain harus berhasil mengamankan Dragon Ball, mempertahankan Altar Panggilan Sheron, dan kemudian membuat permintaan.

 

4 dari 4 halaman

Perubahan Gameplay

Mode kedua adalah perubahan gameplay, di mana game ini akan mengubah medan perang menjadi dunia dengan gaya seni animasi yang khas, mulai tanggal 15 Juli sampai 4 September.

Pemain akan meninggalkan senjata tradisional mereka dan mengambil peran salah satu dari lima karakter Dragon Ball Super: Son Goku, Vegeta, Frieza, Piccolo, dan Ultimate Gohan.

Mereka pun bisa menggunakan serangan utama dan serangan pendukung yang unik dalam pertempuran, dan berusaha untuk bertahan hingga akhir.

Mode baru ini juga akan memungkinkan pemain mengumpulkan Spirit Crystlets dan Spirit Crystals dari tanah untuk mengembalikan energi dan meningkatkan serangan mereka, yang tertinggi adalah Level 4.

Pemain juga bisa menggunakan berbagai fitur baru seperti Teleport Points dan Updraft untuk melintasi dan memanipulasi peta.

(Dio/Isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.