Sukses

Netflix Hadirkan Fitur Putar Acak untuk Para Pengguna

Fitur bernama Play Something ini memungkinkan pelanggan Netflix memutar secara acak film atau serial TV.

Liputan6.com, Jakarta - Netflix baru saja menghadirkan fitur baru untuk para pengguna. Fitur baru bernama Putar Sesuatu atau Play Something ini sudah dapat digunakan para pelanggan Netflix yang menggunakan perangkat TV atau Chromecast.

Menurut Director Product Innovation Netflix, Cameron Johnson, fitur ini memungkinkan pelanggan Netfilx menikmati konten baru tanpa perlu melakukan pencarian.

Begitu tombol ini diklik, Netflix akan memutarkan film atau serial TV secara acak yang sudah disesuaikan dengan preferensi pelanggan.

"Ada saat-saat di mana kita ingin mengakses Netflix dan langsung dapat menikmati cerita baru. Karena itulah kami menghadirkan fitur Putar Sesuatu," tuturnya dalam keterangan resmi yang diterima, Minggu (2/5/2021).

Menurut Cameron, fitur anyar Netflix ini sesuai bagi pelanggan yang ingin mengubah rutinitasnya atau sekadar menghibur diri dengan cara yang mudah, terutama di masa pandemi sekarang ini.

Tidak hanya itu, fitur ini juga dapat membantu orang tua yang ingin menghadirkan tontonan ramah keluarga bagi anak-anak mereka sebagai hiburan berkualitas di rumah secara praktis.

Untuk mengakses fitur ini, pengguna dapat menemukannya di bawah nama profil atau di baris kesepuluh halaman beranda Netflix.Pengguna juga dapat menemukannya di menu navigasi yang ada di sisi kiri layar.

Setelah itu, pilih 'Play Something' untuk menemukan film atau serial baru yang telah dikurasi sesuai dengan preferensi pengguna. Pengguna juga dapat mengklik 'Play Something Else' untuk menemukan tayangan lain. 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Netflix Boyong Tujuh Penghargaan Oscar 2021

Di sisi lain, Netflix memenangkan tujuh penghargaan Oscar 2021 dalam perhelatan penghargaan film bergengsi yang dilangsungkan secara virtual itu.

Sementara, Oculus, EA, dan Respawn dari Facebook mendapatkan penghargaan Oscar pertamanya.

Penghargaan yang diraih Netflix antara lain kategori desain produksi dan sinematografi untuk film "Mank". Kategori riasan dan kostum untuk "Ma Rainey's Black Bottom".

Kemudian, film dokumenter "My Octopus Teacher", film animasi pendek "If Anything Happens I Love You", serta live action "Two Distant Strangers".

Dikutip dari Tech Crunch, Selasa (27/4/2021), Netflix masuk dalam 36 nominasi kategori yang ada di Oscar. Torehan itu sekaligus menjadi studio yang paling banyak dinominasikan.

Sementara film "Mank", juga menjadi film yang paling banyak masuk ke dalam daftar nominasi.

3 dari 3 halaman

Peningkatan dari Tahun Sebelumnya

Tujuh penghargaan ini jadi peningkatan yang bagus untuk persusahaan setelah memenangkan dua kategori di tahun lalu.

Sementara itu, disisi lain, "Sound of Metal" bersutan Amazon memenangkan penghargaan untuk kategori suara dan pengeditan.

Sedangkan Oculus, EA dan Respawn dari Facebook juga memenangkan penghargaan pertamanya untuk kategori film pendek dokumenter berjudul "Colette".

Sebagai informasi, penghargaan Oscar kali ini menggunakan aturan baru yang dikeluarkan oleh penyelenggara. Mengingat aktivitas bioskop menurun, layanan streaming meningkat tajam di tengah pandemi.

(Dam/Isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini