Sukses

Telkomsel Tambah Kapasitas Jaringan di Pesta Adat Kahiyang-Bobby

Pengunjung pesta adat Kahiyang-Bobby memanfaatkan layanan data untuk mengakses berbagai informasi penting dari berbagai sumber.

Liputan6.com, Medan - Telkomsel turut melakukan pengawalan jaringan untuk mendukung kebutuhan komunikasi seluler pelanggan yang berada di lokasi pesta adat Kahiyang-Bobby di Medan, Sumatera Utara.

Selain melakukan optimalisasi jaringan, Telkomsel juga meningkatkan kapasitas jaringan di seluruh titik penting selama acara berlangsung.

Executive Vice President Telkomsel Area Sumatera, Paulus Djatmiko mengatakan kebutuhan telekomunikasi seluler dipastikan akan meningkat, mengingat pesta adat Kahiyang-Bobby tidak hanya sekadar diramaikan oleh undangan maupun awak media, tetapi juga masyarakat Medan yang antusias menantikan acara ini.

"Hal ini berpotensi meningkatkan trafik komunikasi, baik suara maupun layanan data. Untuk menjaga agar pelanggan dapat terus berkomunikasi dengan nyaman dan menikmati kualitas terbaik, Telkomsel menambah kapasitas jaringan, khususnya untuk menjaga kualitas layanan data," ujar Paulus Djatmiko.

Tingginya penggunaan layanan data tersebut antara lain dipicu oleh aktivitas media sosial serta penggunaan aplikasi pesan instan oleh para tamu undangan dan masyarakat, seperti mengunggah foto dan video di lokasi kegiatan.

Di samping itu, pengunjung pesta adat Kahiyang-Bobby juga memanfaatkan layanan data untuk mengakses berbagai informasi penting dari berbagai sumber, termasuk informasi terkait acara Ngunduh Mantu itu sendiri.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Langkah Telkomsel

Optimalisasi jaringan yang dilakukan Telkomsel di seluruh area kegiatan antara lain menempatkan Compact Mobile Base Station (COMBAT) 2G/3G/4G di Main Hall, penambahan BTS dan peningkatan kapasitas BTS 4G di kawasan Bukit Hijau Regency yang mampu menampung lonjakan trafik hingga 360 persen dari kondisi normal atau setara dengan 15.000 pelanggan yang menggunakan layanan seluler secara serentak.

Dari peningkatan ini pelanggan akan tetap dapat menikmati akses layanan data dengan cepat dan nyaman meski di sekitar lokasi kegiatan terbilang dipadati oleh pengguna seluler.

Selain itu, Telkomsel juga menyiagakan Mobile Backup Power (MBP) untuk mengantisipasi jika terjadi putusnya catuan daya listrik ke BTS di sekitar kegiatan.

MBP tersebut ditempatkan pada setiap site yang meng-cover acara ini terutama di lokasi COMBAT, sehingga bila terjadi permasalahan terkait catuan daya listrik, maka MBP siap menggantikannya.

Seluruh persiapan pengawalan infrastruktur dan layanan komunikasi dalam menyambut pesta adat Kahiyang-Bobby yang telah dinanti oleh seluruh lapisan masyarakat telah dipersiapkan TelkomGroup secara matang sebagai upaya menciptakan great experience seluruh tamu undangan dan masyarkat Indonesia, khususnya warga medan yang turut menghadiri acara ini.

3 dari 3 halaman

Berlangsung Semalam Suntuk

Serangkaian acara adat khas Tapanuli Selatan untuk Kahiyang Ayu-Bobby Nasution kembali dilangsungkan. Khusus acara adat yang dimulai dengan penyembelihan kerbau atau Manalpokkon Lahan (pulungan), akan berlangsung semalam suntuk hari ini.

Para raja adat akan berkumpul pada malam harinya guna memanjatkan doa untuk kebahagiaan Kahiyang-Bobby, yang diakhiri dengan manortor atau menari tor-tor secara bergantian, sampai Sabtu, 25 November 2017, pukul 08.00 pagi. Satu jam kemudian, acara adat yang lain dijalankan lagi.

Paman Bobby Nasution, Doli Sinomba Siregar yang bertindak sebagai Suhut mengatakan, acara adat yang akan dipenuhi dengan Harojoan, Notoras, Suhut, Anak Boru, dan Raja-Raja ini akan dibuka oleh tokoh adat Nasution.

Setelah penyembelihan kerbau, acara akan dilanjutkan dengan manyantan gordang sambilan dan gonda, membuka galang-galang atau manortor bagian pertama, mangaloalo mora di balakka sitolu-tolu, dan istirahat sebentar untuk melaksanakan salat Jumat bersama.

Dari jadwal yang diterima Liputan6.com, pukul 02.00 WIB siang acara dimulai kembali dengan marlongit yang diisi oleh Harajoan Mandailing dan Harajoan Tabagsel. Ini akan berlangsung selama empat jam, mendekati kumandang azan magrib.

"Pada bagian ini, ada yang namanya sidang adat atau maralok-alok. Ini untuk membicarakan bagaimana kelanjutan dari acara untuk malam hari dan hari selanjutnya. Setelah itu akan ada acara tor-tor dari Surut, Anak Boru, sampai pihak raja-raja.

"Kalau ada pihak dari Kahiyang yang mau ikut serta menari tor-tor, akan kita persilakan," kata Doli kepada Liputan6.com di Medan, Sumatera Utara.

Manortor kedua atau Margalanggang inilah yang akan berlangsung semalam suntuk. Dari pukul 20.00 sampai 08.00 pagi esok harinya, yang mana kemudian masih dilanjutkan dengan manortor ketiga dan seterusnya.

(Isk/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.