Sukses

Widi 'B3' Motivasi Anak Berpuasa Pakai Mainan

Sebagai orang tua, Widi Mulia, anggota grup vokal B3, punya cara sendiri agar anaknya mau berpuasa di bulan Ramadan.

Sebagai orang tua, Widi Mulia, anggota grup vokal B3, punya cara sendiri agar anaknya mau berpuasa di bulan Ramadan. Kebetulan, si sulung Dru Prawiro Sasono sudah berusia lima tahun.

"Dru kami kasih insentif. Kalau puasanya full sampai magrib selama beberapa hari, kami kasih hadiah mainan," kata Widi ditemui di Masjid Al-bina senayan, Jakarta Pusat, Rabu (17/7/2013).

Menurut Widi, cara seperti itu wajar dilakukan lantaran faktor usia. Tapi ke depannya, dia berharap Dru bisa berpuasa tanpa iming-iming hadiah. "Namanya juga belajar kan," ucapnya seraya tersenyum.

Lalu bagaimana dengan Widuri Putri Sasono, anak bungsunya? Widi dan sang suami, Dwi Sasono masih memberikan toleransi.

"Nah yang kecil kan masih tiga tahun. Dia ikut sahur bareng kami. Tapi jam sembilan dia udah mulai resah. Kami kasih pengertian, dia boleh berbuka duluan," ujarnya.(Yaz)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.