Sukses

Aziz Hedra Beberkan Persiapan Jelang Peluncuran Album Perdana Bertajuk Lesson Learned

Aziz Hedra akan menghadirkan album berjudul Lesson Learned. Rencananya, album perdana Aziz bakal dirilis pada 9 Agustus 2024. Album ini melibatkan sejumlah nama musisi seperti Mea Shahira, Eltasya dan Kamga.

Liputan6.com, Jakarta - Aziz Hedra akan menghadirkan album berjudul Lesson Learned. Rencananya, album perdana Aziz bakal dirilis pada 9 Agustus 2024.

Album ini melibatkan sejumlah nama musisi seperti Mea Shahira, Eltasya dan Kamga. Jelang peluncuran album perdananya, Aziz membeberkan sejumlah persiapan.

"Berdoa, dan nyusun pre-rilis sesuai track dan prepare sebaik mungkin," kata pelantun lagu “Somebody's Pleasure” saat ditemui di kawasan Jalan Antasari, Jakarta Selatan, Selasa, 6 Agustus 2024.

Bagi Aziz, album perdana memiliki arti bersejarah. Untuk kali pertama, industri musik bakal mencatat kehadirannya sebagai salah satu solois pria di Indonesia.

 

2 dari 4 halaman

Pertemukan Lagu dengan Pendengar

Aziz berharap lagu-lagu yang berada di album perdananya bisa disukai pecinta musik. Ia menghadirkan sejumlah lagu yang punya tema berkaitan dengan kehidupan banyak orang.

"Aku sebisa mungkin agar semua track bisa bertemu dengan pendengarnya masing-masing," Aziz menjelaskan.

 

3 dari 4 halaman

Pelajaran Kehidupan

Sesuai namanya, dikatakan Aziz, album musik bertajuk Lesson Learned berisi dengan berbagai pelajaran kehidupan. Tema ini diangkat Aziz untuk kemudian dijadikan album perdana.

"Benang merahnya adalah pelajaran yang sudah dipelajari, seperti pelajaran kehidupan di berbagai aspek, seperti percintaan, keluarga, pertemanan atau pun itu," Aziz menguraikan.

 

4 dari 4 halaman

Makna Album Perdana

Dalam kesempatan itu, Aziz menjadikan album perdananya sebagai pengingat diri. Ada sejumlah pesan yang ingin diberikan Aziz kepada pendengar musiknya.

"Album ini sebagai reminder aku, untuk hal-hal yang akan datang. Agar aku tidak kehilangan aku sendiri. Mengambil sisi positif dari setiap kejadian," dia memungkasi.

Video Terkini