Sukses

Cerita Nia Ramadhani Awali Jadi Aktris, dari Figuran Hingga Penari Latar Trio Kwek Kwek

Di awal kariernya, Nia Ramadhani rupanya sempat mendapat peran dalam sinetron anak-anak Saras 008.

Liputan6.com, Jakarta - Nia Ramadhani menceritakan masa-masa saat ia mengawali kariernya di dunia entertainment. Di awal kariernya, Nia Ramadhani rupanya sempat mendapat peran dalam sinetron anak-anak yang populer di era akhir 90-an hingga 2000-an awal.

Namun dalam sinetron tersebut, Nia Ramadhani tidak memerankan tokoh utama, melainkan hanya menjadi figuran. Bahkan, Nia Ramadhani sendiri tak tahu siapa nama tokohnya. 

Hal itu diungkapkan Nia Ramadhani saat menjadi bintang tamu dalam konten video YouTube milik Vidi Aldiano.  

"Gue baru tahu kalau lo ternyata pernah main di Saras 008 tahun 98, Itu lo jadi apaan?" tanya Vidi Aldiano dalam video yang diunggah beberapa waktu lalu. 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Hanya Lewat

"Iya, lewat, makanya susah, kalau misalkan diomongin ya nggak ada namanya. Lo tahu Fio yang rambutnya panjang? Fio nya aja lo nggak tahu ya nggak usah ngomongin gue," jawab Nia Ramadhani. 

"Gue jadi temennya Fio, jadi Saras punya adek cowok, Bagas namanya, punya teman Fio, jauh banget. Jadi gue cuma lewat doang," sambungnya. 

 

3 dari 4 halaman

Penari Latar

Tak hanya itu saja, rupanya Nia Ramadhani juga pernah menjadi penari latar dalam video klip Trio Kwek Kwek berjudul "Jangan Marah". Di video klip itu, Nia Ramadhani mengatakan dirinya adalah orang yang paling sering salah gerakan. 

"Lo buka deh, gue ada juga Trio Kwek Kwek, penari latar. 'Ku Takut Mama Ku Marah', lu cari aja siapa yang salah terus di situ, itu gue," kata Nia Ramadhani. 

 

4 dari 4 halaman

Tak Bisa Nari

Nia Ramadhani sendiri heran mengapa bisa terlibat dalam video klip tersebut. Padahal, ia mengaku tak pernah bisa menari. 

"Gue nggak tahu dipilih karena apa. Itu tuh gue nari salah terus. Nyokap gue di balik kamera senyum senyum. Jadi gue kan udah nggak bisa nari gue disuruh senyum, gimana ya," kata Nia Ramadhani. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.