Sukses

Sembuh Corona Covid-19, Twindy Rarasati Lanjutkan Isolasi Mandiri

Twindy Rarasati telah dinyatakan sembuh dari Corona Covid-19.

Liputan6.com, Jakarta - Kabar baik datang dari model dan presenter Twindy Rarasti. Ia telah dinyatakan sembuh dari Corona Covid-19.

Berita baik tersebut disampaikan Twindy Rarasati melalui unggahan di Instagramnya pada Sabtu (2/5/2020). Dalam unggahan tersebut Twindy Rarasati menyampaikan rasa terima kasihnya.

Twindy Rarasati mengatakan bahwa setelah dinyatakan sembuh, ia harus tetap menjalani isolasi mandiri.

"Terima kasih teman-teman atas bantuan doanya. Alhamdulillah saya sudah boleh melanjutkan isolasi mandiri di rumah dan sudah dinyatakan sembuh," tulis Twindy Rarasati.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Semangat

Dalam unggahannya itu, Twindy Rarasati juga memberikan semangat kepada para pasien yang sampai saat ini masih terus berusaha mendapat kesembuhan.

 

3 dari 5 halaman

Doa

"Semoga teman-teman yang sedang melalui proses yang sama dengan saya, tetap diberikan semangat yang luar biasa. Mendapatkan support yang berlimpah dari support system terdekatnya. We are all heroes to ourselves," tulis Twindy Rarasati.

 

4 dari 5 halaman

Peran

Lebih lanjut, Twindy Rarasati juga menyebut bahwa segala perkembangan positif mengenai Corona Covid-19 ini bisa terjadi karena peran penting banyak pihak, bukan hanya para tenaga medis. Tetapi juga masyarakat umum yang tetap patuh berdiam diri di rumah untuk memutus rantai penyebaran.

5 dari 5 halaman

Pahlawan Bersama

"Bukan hanya tenaga medis dan penunjangnya, kamu yang tetap di rumah meskipun bosan setengah mati, kamu yang tetap berusaha mencari nafkah untuk keluargamu, kamu yang ikut berdonasi sekecil apapun itu, kamu yang terus berkarya dalam situasi ini, kamu yang berdoa siang & malam dan masih banyak kamu-kamu lainnya. Kamu. Semua. Pahlawan. Bersama, kita lawan covid. Stay safe. Stay healthy. We’re all in this together. Bismillah," tutup Twindy Rarasati.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini