Sukses

Dipasangkan dengan Rio Dewanto, Agla Artalidia: Langsung Sayang!

Rio Dewanto berperan sebagai Angkasa dalam film garapan Angga Dwimas Sasongko, Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI).

Liputan6.com, Jakarta Rio Dewanto berperan sebagai Angkasa dalam film garapan Angga Dwimas Sasongko, Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI). Ia dipasangkan dengan aktris cantik Agla Artalidia.

Dalam sesi konferensi pers NKCTHI, Agla Artalidia berbagi kesan usai beradu akting dengan Rio Dewanto. Ia bahagia dipasangkan dengan suami Atiqah Hasiholan.

"Alhamdulillah nyaman (dengan Rio Dewanto). Alhamdulillah, langsung sayang. Tapi jujur aku alhamdulillah banget. I can't thank God enough," ucapnya di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan, Kamis (19/12/2019).

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Kagum Sekaligus Hormat

Menurutnya, Rio Dewanto salah satu aktor papan atas yang memiliki attitude baik dengan lawan mainnya. Hal ini membuat Agla Artalidia kagum sekaligus hormat.

"Dipasangkan dengan Rio Dewanto, jam terbangnya sudah sangat tinggi. Seorang Rio, tuh surprise banget karena orangnya ramah, baik, dan sangat kolaboratif. Mau kerja sama," Agla Artalidia menyambung.

3 dari 5 halaman

Kooperatif

Rio Dewanto selalu mengajaknya berdiskusi mengenai peran. Sikap kooperatif ini membuat Agla merasa dimudahkan ketika syuting dimulai.

"Dari mulai reading pun kami diskusi adegan kami berdua. 'Enaknya dibikin bagaimana ya? Kenapa kita bisa ngomong kayak gini? Kenapa Angkasa ngomong gini? Sebelumnya mereka ngapain, ya?'," beber Agla Artalidia.

4 dari 5 halaman

Enak Diajak Kerja Sama

"Jadi sampai yang sedetail itu. Dia sangat terbuka untuk membahas itu semua. Bahkan, saat screen test aku bareng Rio Dewanto. (Saat) itu aku merasa ini orang enak banget, diajak kerja samanya," ia mengakhiri.

 

5 dari 5 halaman

Tayang Januari 2020

Film NKCTHI bercerita tentang adik beradik Angkasa, Aurora (Sheila Dara) dan Awan (Rachel Amanda) yang hidup dalam keluarga yang tampak bahagia. Setelah kegagalan besar pertamanya, Awan berkenalan dengan Kale (Ardhito Pramono).

Kale adalah lelaki eksentrik yang memberikan Awan pengalaman hidup baru, tentang jatuh bangun, bertumbuh, kehilangan, dan sebagainya. NKCTHI tayang di jaringan bioskop Tanah Air mulai 2 Januari 2020.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.