Sukses

Nuansa Sakral ala Samsons Jelang Album Kelima

Band Samsons membeberkan single baru bertajuk cinta mati serta perkembangan album kelima.

Liputan6.com, Jakarta - Tak terasa Samsons sebagai salah satu band pop rock yang telah mewarnai industri musik Indonesia, akan menelurkan album kelima. Namun sebelum itu, mereka terlebih dahulu merilis sebuah single bertajuk "Cinta Mati" yang sedang dalam tahap promosi.

Band yang terdiri dari Aria (vokal), Erik (gitar), Irfan (gitar) Konde (drum), dan Aldri (bass) ini, mengaku bahwa single "Cinta Mati" juga sekaligus menjadikan pendengar bisa mengenal Samsons lebih jauh terutama Aria, sosok yang menggantikan posisi vokalis sebelumnya, Bams.

Samsons, band pop rock asal Jakarta, Indonesia. (Liputan6.com / Herman Zakharia)

"Tema single ini berawal dari perasaan Irfan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, akhirnya dituangkan menjadi lagu ini. tapi dikemas dalam bahasa yang mudah dicerna," tutur Erik kepada Liputan6.com di SCTV Tower, Jakarta, belum lama ini.

Irfan pun menyampaikan bahwa "Cinta Mati" merupakan lagu yang maknanya tidak mudah dicerna mengenai hubungan vertikal (dengan Tuhan) yang cukup sakral. "Tapi kami membuatnya seringan mungkin biar orang yang dengar atau membaca liriknya seperti, 'Ini kayaknya bisa kejadian nih.' Intinya rasa cinta dan sayang sesama manusia," gitaris Samsons itu menjelaskan.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Album Kelima Samsons

Tak hanya membeberkan single baru, Samsons juga membocorkan sedikit mengenai album baru mereka yang untuk kedua kalinya diisi oleh Aria sebagai vokalis. Rencananya album yang sedang disempurnakan itu, nantinya akan memiliki 12 buah lagu.

"Warna albumnya tetap Samsons. Lucunya, Samsons dari dulu nggak pernah satu genre. Malah kebanyakan campuran. Album ini dibuat dari refleksi perasaan hati. Jadi rasa-rasa di albumnya cerah," ujar Irfan. "Tapi balik lagi, intinya album ya itu, apa yang kami rasain di proses itu, kami tuangkan ke dalam satu album," timpal Erik.

Samsons, band pop rock asal Jakarta, Indonesia. (Liputan6.com / Herman Zakharia)

Lebih jauh, Irfan memaparkan, "Album kan kumpulan rekaman, ya. Rekaman yang terjadi saat kami membuat rekaman tersebut, jadilah album itu. Itu kumpulannya, sama kayak album foto kan kumpulan foto satu periode itu. Pada saat periode album kelima ini, kami rasanya lagi bahagia. Jadi secara audio, didengarnya cerah, smiley, mengundang senyuman. Mudah-mudahan lagu cinta mati ini bisa mewakili secara lirik dan lebih banyak medium beat."

Sebelum "Cinta Mati", Samsons juga sempat merilis single bertajuk "I Love You" yang juga akan dimasukkan ke dalam album kelima mereka nanti. Menurut kelima personelnya, kebahagiaan mereka bersama setelah para personelnya berumah tangga menjadi inspirasi besar album kelima nanti.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini