Sukses

Spin-off Harry Potter Bakal Dibuat Trilogi

Penulis JK Rowling tampaknya tidak mau setengah-setengah dalam memfilmkan salah satu spin-off Harry Potter miliknya.

Liputan6.com, Los Angeles, Amerika Serikat Penulis JK Rowling tampaknya tidak mau setengah-setengah dalam memfilmkan salah satu spin-off Harry Potter miliknya yang bertajuk Fantastic Beasts and Where to Find Them. Dikutip dari harian Digital Spy, Selasa (1/4/2014), proyek yang belakangan turut diproduseri oleh David Heyman ini direncanakan dibuat dalam bentuk trilogi.

Selain itu, meski dibuat berasarkan tujuh novel Harry Potter, JK Rowling juga memastikan kalau cerita Fantastic Beasts and Where to Find Them tidak memiliki hubungan apa-apa dengan Harry Potter. Pasalnya, film ini dituturkan melalui rentang waktu 70 tahun sebelum era Harry Potter.

"Ini bukan tentang Harry Potter, tapi seorang magizoologist bernama Newt Scamander." ungkapnya.

Tak hanya itu, Rowling pun mengungkapkan kalau hal pertama yang membuatnya tertarik adalah keinginan untuk bercerita lebih mengenai  sosok Newt. Baginya, karakter itu merupakan tokoh favorit yang tak mungkin hilang setiap dirinya membahas Harry Potter. Namun, belum diketahui siapa yang akan terpilih untuk memerankan karakter tersebut.

"Hidup sekian lama dalam dunia fiksi, saya merasa sangat protektif pada karakter Newt," beber Rowling.

"Para penggemar berat Harry Potter akan tahu, saya sangat menyukai Newt sampai-sampai saya menikahkan cucunya, Rolf, dengan salah satu karakter favorit saya di serial Harry Potter, si Luna Lovegood," Pungkasnya [baca: JK Rowling Angkat Sisi Lain Harry Potter].

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini