Sukses

Wisata di Banda Neira, Menyimpan Pemandangan Indah dan Memesona

Banda Neira merupakan salah satu pulau di Indonesia yang mempunyai pemandangan indah dan memesona. Pulau ini bahkan dijuluki sebagai "Sepotong Surga dari Timur".

Liputan6.com, Bandung - Pulau Banda Neira atau Banda Naira dikenal sebagai salah satu daerah di Indonesia yang mempunyai pesona alam indah nan memesona. Bahkan, pulau ini mempunyai julukan “Sepotong Surga dari Timur”.

Melansir dari BPKP, Banda Neira adalah pulau di Kepulauan Banda dan merupakan pusat administratif Kecamatan Banda, Kabupaten Maluku Tengah, Provinsi Maluku, Indonesia. Pulau ini termasuk dari sepuluh pulau vulkanik di Kepulauan banda.

Selain itu, Banda Neira juga dikenal sebagai kepulauan rempah-rempah pada zaman dahulu. Pulau ini ditutupi dengan pepohonan tropis yang menjulang tinggi dan beraroma harum yaitu Pohon Myristica atau dikenal dengan tanaman pala.

Pulau Banda Neira memiliki pemandangan lautan indah dengan terumbu karang dan kehidupan laut yang melimpah. Sehingga tempat ini tidak hanya menyimpan sejarah tetapi juga tempat menyelam yang telah diakui secara Internasional.

Pemandangan eksotis yang menawan di Pulau Banda Neira membuat tempat ini menjadi destinasi wisata favorit bagi wisatawan lokal dan mancanegara. Bahkan laut biru disertai pemandangan gunung dan pulau yang indah menjadikannya tempat paling mempesona.

Banda Neira bisa dikunjungi menggunakan pesawat dan tiba di Bandara Pattimura di Pulau Ambon atau bisa dengan menyebrangi Laut Banda dengan kapal feri dengan perjalanan sekitar 7 jam dari Ambon ke kepulauan Banda atau menggunakan kapal pesiar.

Melansir dari beberapa sumber berikut ini adalah beberapa destinasi wisata alam yang bisa dikunjungi di Banda Neira.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Daftar Wisata Alam Menarik di Banda Neira

1. Pulau Nailaka

Pulau Nailaka merupakan pulau tidak berpenghuni yang mempunyai pemandangan alam mempesona. Selain itu, hamparan pasir putih yang berpadu dengan air jernih menjadikan tempatnya dijuluki sebagai sekeping surga yang jatuh di Bumi.

Wisatawan yang berkunjung ke Pulau Nailaka bisa menikmati pemandangan sekitar sambil berfoto di hamparan pasir putih atau juga bisa melakukan aktivitas menarik melihat pemandangan dunia bawah laut seperti snorkeling.

2. Pulau Pisang

Pulau Pisang merupakan tempat wisata alam di Banda Neira yang populer di antara wisatawan yang gempar melakukan aktivitas snorkeling. Sama seperti pulau lainnya di tempat ini juga terdapat pesona bawah laut yang indah.

Pulau ini juga dikenal dengan julukan Pulau Syahrir karena Sutan Syahrir yang kabarnya sering mengunjungi pulau tersebut pada masa pengasingannya.

3 dari 4 halaman

Daftar Wisata Alam Menarik di Banda Neira

3. Lava Flow

Banda Neira mempunyai spot snorkeling atau diving terbaik yang diakui secara internasional. Mempunyai banyak spot snorkeling di Banda Neira terdapat satu spot menarik dengan pemandangan indah yaitu Lava Flow.

Lava Flow menyajikan pemandangan indah dari biota di bawah laut serta memperlihatkan terumbu karang cantik dan habitat lionfish. Sementara itu nama dari Lava Flow terbentuk karena adanya aliran lava yang mengalir ketika Gunung Api Banda meletus.

4. Benteng Nassau

Benteng Nassau merupakan sebuah benteng yang memiliki sejarah sangat penting di Banda Neira. Pasalnya kala itu ketika Banda Neira jatuh ke tangan VOC perdagangan rempah-rempah menjadi monopoli VOC.

VOC membuat Benteng Nassau menjadi sebuah pusat perdagangan, gudang penyimpanan, hingga tempat tinggal serta kantor VOC sebelum pindah ke Istana Mini. Benteng ini menghadap ke pantai Selatan Pulau Banda.

Sehingga pemandangan sekitarnya menampilkan panorama alam yang indah dan sayang untuk dilewatkan jika berkunjung ke Banda Neira.

4 dari 4 halaman

Daftar Wisata Alam Menarik di Banda Neira

5. Gunung Api Banda

Gunung Api Banda merupakan gunung berapi sekaligus pulau yang lokasinya ada di Kepulauan Banda. Melansir dari Dinas Pariwisata Maluku ada sekitar 23 jenis burung yang kabarnya tinggal di Pulau Gunung Api Banda.

Gunung ini juga menjadi ikon wisata yang ada di Banda dan mempunyai ketinggian sekitar 656 mdpl. Jalur pendakian ke Gunung Api Banda cukup terjal sehingga wisatawan harus memiliki stamina dan energi yang lebih.

Meskipun begitu para wisatawan yang memutuskan mendaki ke gunung ini akan disuguhi pemandangan pulau yang indah dan tak terlupakan.

6. Pulau Hatta

Pulau Hatta atau dahulu dikenal dengan nama Pulau Rozengain adalah pulau yang mempunyai pemandangan indah terutama pada dunia bawah lautnya. Wisatawan sangan dianjurkan untuk melakukan aktivitas diving di lokasi ini.

Pasalnya terdapat gugusan terumbu karang yang cantik dengan biota laut yang menawan serta palung di Pulau Hatta. Selain itu, pada 1936 Mohammad Hatta dan Sutan Syahrir pernah diasingkan ke pulau tersebut.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.