Sukses

Tanpa Mengurangi Kalori, Ini 5 Cara Alami Turunkan Berat Badan

Menambahkan protein ke dalam menu diet adalah cara paling sederhana dan efektif untuk menurunkan berat badan.

Liputan6.com, Bandung - Memiliki berat badan ideal tentunya idaman semua orang, khususnya perempuan. Kaum hawa selalu ingin terlihat sempurna dengan berat badan dan bentuk tubuh ideal.

Namun, bagaimana cara menurunkan berat badan secara alami tanpa harus mengurangi asupan kalori yang dibutuhkan? Tentunya sebelum melangkah lebih jauh, harus diketahui soal kebutuhan kalori dalam tubuh seseorang.

Menurut dr Sienny Agustin dalam keterangan tertulisnya di laman alodokter.com, kebutuhan kalori harian untuk menurunkan berat badan pada orang dewasa, diperlukan pengurangan sekitar 500–1.000 kalori per harinya untuk menurunkan berat badan sebanyak 0,5–1 kilogram per minggu.

"Jadi, jika ingin menurunkan berat badan, wanita dewasa disarankan untuk hanya mengonsumsi 1.100–1.600 kalori per hari, sedangkan pria dianjurkan untuk mengonsumsi 1.500–2.000 kalori per hari," terang Sienny dicuplik, Senin, 26 Juni 2023.

Sienny menegaskan mengurangi kalori tidak berarti harus merasa kelaparan. Agar tetap merasa kenyang dan kebutuhan nutrisi tetap terpenuhi ketika menjalani program penurunan berat badan terdapat lima cara alami menurunkan berat badan.

1. Mengonsumsi lebih banyak protein

Menambahkan protein ke dalam menu diet adalah cara paling sederhana dan efektif untuk menurunkan berat badan.

Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi protein bisa membuat seseorang menjadi kenyang lebih lama dan membatasi nafsu makan. Hal inilah yang kemudian akan mendorong penurunan berat badan.

Namun, jangan lupa untuk tetap mengimbangi konsumsi protein dengan konsumsi serat dan vitamin dari buah-buahan dan sayuran.

2. Menghindari makanan dan minuman yang mengandung gula

Efek berbahaya dari gula yang dikonsumsi secara berlebihan tidak hanya menambah berat badan, tetapi juga meningkatkan risiko terjadinya berbagai penyakit, salah satunya adalah diabetes.

Oleh karena itu, disarankan untuk membatasi asupan makanan dan minuman yang tinggi akan gula, seperti permen, cokelat kemasan, soda, jus buah, dan susu cokelat, jika ingin menurunkan berat badan.

3. Mengonsumsi air lebih banyak

Cara sederhana lain untuk menurunkan berat badan adalah dengan banyak minum air putih. Studi menunjukkan bahwa konsumsi air putih yang cukup dapat meningkatkan metabolisme tubuh dan membantu membakar kalori.

Selain itu, banyak minum air sebelum makan juga bisa mengurangi rasa lapar, sehingga asupan kalori yang dikonsumsi menjadi tidak berlebihan.

4. Mengurangi asupan karbohidrat

Mengurangi asupan karbohidrat, terutama karbohidrat olahan, seperti roti putih, pasta, dan nasi putih, merupakan cara yang sangat efektif dalam menurunkan berat badan.

Selain mengurangi karbohidrat, sebaiknya juga menghindari konsumsi makanan berpengawet, serta makanan yang mengandung banyak garam dan lemak.

5. Berolahraga

Rutin berolahraga sangat penting dilakukan jika ingin menurunkan berat badan. Olahraga dapat membakar kalori, membentuk massa otot, dan meningkatkan metabolisme tubuh.

Jika merasa kesulitan mengurangi asupan kalori dari makanan, bisa juga membakar kalori yang masuk dengan berolahraga.

Banyak variasi olahraga, termasuk latihan beban. Jika tidak bisa pergi ke tempat fitnes, cobalah melakukan latihan sendiri di rumah, seperti sit up, squat, pull up, atau push up.

Sit up adalah latihan ketahanan perut untuk menguatkan dan mengencangkan otot-otot perut. Sedngkan squat adalah salah satu latihan yang baik untuk melatih tubuh bagian bawah dan inti otot, jika melakukan latihan ini secara teratur, maka dapat mengencangkan otot paha dan bokong.

Sementara push-up bermanfaat untuk membangun kekuatan tubuh bagian atas, yaitu melatih otot trisep, otot dada, dan bahu. Push-up merupakan salah satu olahraga yang sangat sederhana dan dapat dilakukan oleh tiap individu.

Akan lebih terukur dalam menjalankan program penurunan berat badan ini, melengkapinya dengan alat atau aplikasi yang dapat digunakan untuk membantu menghitung kebutuhan kalori per hari. Selamat mencoba!

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini