Sukses

Serba Air, Ini 7 Tempat Wisata Akuarium di Indonesia

Berikut rekomendasi tempat wisata akuarium di Indonesia yang bisa dijadikan pilihan

Liputan6.com, Yogyakarta - Selain menyenangkan, berwisata juga bisa dijadikan agenda menambah wawasan tentang berbagai hal. Salah satu destinasi wisata Indonesia yang bisa dikunjungi bersama keluarga adalah Seaworld yang populer dengan akuarium raksasanya.

Wisata edukasi ini bisa dijadikan salah satu sarana belajar untuk si kecil, terutama dalam mengenal jenis-jenis ikan. Berikut rekomendasi tempat wisata akuarium di Indonesia yang bisa dijadikan pilihan:

1. Akuarium Pulau Putri

Akuarium Pulau Putri merupakan aquarium bawah laut yang berada di utara Kepulauan Seribu. Wisata akuarium ini berbentuk terowongan dengan kedalaman lebih dari 5 meter dan panjang sekitar 15 meter.

Dari sana, kamu bisa melihat langsung perairan di sekitar Pulau Putri lengkap dengan terumbu karang dan biota laut lainnya. Selain itu, kamu juga bisa melihat kehidupan di dasar laut secara langsung tanpa perlu diving atau snorkeling.

2. Akuarium Taman Pintar Yogyakarta

Yogyakarta juga memiliki aquarium raksasa yang berada di Taman Pintar. Wisata edukasi ini berlokasi di Jalan Panembahan Senopati Nomor 1-3, Ngupasan, Gondomanan, Yogyakarta.

Kamu bisa mengenal dan mempelajari berbagai jenis ikan di sini, mulai dari ikan nila, patin, koi, lele, dan ikan air tawar lainnya. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan penjelasan mengenai karakteristik dan perbedaan dari masing-masing jenis ikan tersebut.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Jakarta Aquarium & Safari

3. Jakarta Aquarium & Safari

Jakarta Aquarium & Safari berlokasi di Jalan Letjen S Parman Nomor 106, RW 5, Tanjung Duren Selatan, Grogol Petamburan, Jakarta Barat. Destinasi wisata ini menampilkan lebih dari 600 jenis satwa.

Tempat ini juga merupakan konservasi satwa di dalam ruang dan merupakan salah satu bagian dari Taman Safari Indonesia yang didukung oleh Aquarium KLCC Malaysia. Pengunjung yang datang bisa melihat kekayaan alam bawah laut Indonesia yang sangat beragam, baik dari jenis hingga warnanya.

4. Sea World Ancol

Sea World Ancol merupakan salah satu destinasi akuarium raksasa yang populer. Akuarium di lokasi ini merupakan akuarium laut terbesar di Asia Tenggara.

Akuarium ini menampung banyak jenis biota laut yang didatangkan dari seluruh nusantara. Selain ikan air laut, kamu juga akan menemukan beberapa ikan air tawar yang berada di area air tawar. Destinasi wisata ini berlokasi di Jalan Lodan Timur Nomor 7, RW 10, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara.

5. Seaworld Bali

Seaworld Bali berlokasi di Jalan By Pass Ngurah Rai, Denpasar Selatan , Denpasar, Bali. Kamu akan menemui banyak koleksi biota laut yang cukup lengkap, mulai dari ikan kecil (ikan badut) hingga ikan besar (ikan pari). Selain itu, jenis biota laut lainnya, seperti kuda laut, juga ada di sana.

6. Taman Akuarium Air Tawar (TMII)

Taman Akuarium Air Tawar (TMII) berlokasi di Jalan Taman Mini Indonesia Indah Raya, Cager, Cipayung, Jakarta Timur. Tempat wisata ini menawarkan wisata edukasi tentang ikan air tawar.

Menariknya, wisata ini merupakan wisata akuarium air tawar terbesar di dunia. Bahkan, koleksinya sudah mencapai ribuan satwa yang didatangkan dari seluruh nusantara hingga mancanegara.

7. Taman Wisata Pendidikan Purbasari Pancuran Mas

Taman Wisata Pendidikan Purbasari Pancuran Mas berlokasi di Jalan Raya Purbayasa RT 03/RW 02, Area Sawah, Purbayasa, Padamara, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah. Destinasi wisata ini sudah berdiri sejak 2001.

Fasilitas wisata akuarium di Purbalingga ini juga memiliki ragam jenis ikan yang cukup lengkap. Bahkan, kamu bisa melihat ikan Arapaima Gigas yang merupakan ikan air tawar penghuni Sungai Amazon di Brazil.

 

Penulis: Resla Aknaita Chak

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.