Sukses

Satu Dokter dan Perawat RSUD Anutapura Palu Positif Covid-19

Seorang dokter dan perawat di Rumah Sakit Anutapura Palu terkonfirmasi positif Covid-19. Usai temuan itu, sejumlah perawat dan dokter lainnya di RS tersebut langsung menjalani uji seka.

Liputan6.com, Palu - Seorang dokter dan perawat di Rumah Sakit Anutapura Palu terkonfirmasi positif Covid-19. Usai temuan itu, sejumlah perawat dan dokter lainnya di RS tersebut langsung menjalani uji seka.

Uji seka langsung dilakukan terhadap 4 dokter dan perawat yang sempat kontak dengan tenaga medis RS Anutapura Palu yang dinyatakan positif Covid-19 tersebut pada Senin siang (5/10/2020).

Direktur RSUD Anutapura Palu, drg Herry Mulyadi mengungkapkan dokter yang dinyatakan positif itu bertugas di IGD dan masih menjalankan tugas sehari-hari sebelum terkonfirmasi positif.

Kata Herry, dokter itu diketahui positif setelah memeriksakan diri pada Senin pagi (5/10/2020). Usai mendapat hasil pemeriksaan, dokter tersebut langsung menjalani isolasi di RS Madani Palu. Selain dokter seorang perawat disebut Herry juga diketahui positif Covid-19 dan juga telah menjalani isolasi.

“Senin pagi dokter itu merasa ada gangguan penciuman sehingga langsung memeriksakan diri dan siang harinya baru diketahui positif,” Direktur RSUD Anutapura Palu, drg Herry Mulyadi menerangkan melalui telepon, Senin (5/10/2020).

Herry memastikan langkah-langkah pencegahan penyebaran virus tersebut sedang dilakukan. Selain pembersihan, tracing juga masih akan dilakukan.

“Hari ini 4 dokter dan perawat yang menjalani uji seka, hasilnya belum keluar. Besok masih akan dilanjutkan ke tenaga medis kami lainnya,” dia menegaskan.

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.