Sukses

Ganjar Pranowo Sudah Siap Hadapi Debat: Praktik Kami 10 Tahun

Calon presiden (capres) nomor urut tiga Ganjar Pranowo menyatakan kesiapannya untuk menghadapi debat capres terakhir yang jatuh pada 4 Februari 2024.

Liputan6.com, Jakarta Calon presiden (capres) nomor urut tiga Ganjar Pranowo menyatakan kesiapannya untuk menghadapi debat capres terakhir yang jatuh pada 4 Februari 2024.

Menurutnya, isu yang menjadi tema pun telah lama dipraktikkannya selama 10 tahun menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah.

“Insyaallah sudah siap, karena isu-isunya adalah isu-isu yang terkait dengan setidaknya praktik-praktik kami selama 10 tahun saya menjabat gitu ya,” tutur Ganjar di Kota Ambon, Maluku, Senin (29/1/2024).

Diketahui, tema yang diangkat dalam debat capres terakhir adalah Kesejahteraan Sosial, Kebudayaan, Pendidikan, Teknologi Informasi, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Sumber Daya Manusia, dan Inklusi.

“Nanti akan ada catatan success story, ada catatan yang bum sukses, dan itu mesti secara gentle kita akui. Tetapi masyarakat akan tahu bagaimana menyelesaikan persoalan yang ada di situ. Insyaallah sudah siap,” kata Ganjar.

Berdasarkan jadwal yang sudah ditetapkan KPU, debat Pilpres 2024 yang terakhir atau kelima akan dilaksanakan pada 4 Februari 2024. Tepatnya, 10 hari sebelum pemilihan umum berlangsung.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Hasyim Asy'ari menyampaikan aturan teknis dan format debat Capres 2024 masih sama seperti debat-debat sebelumnya meskipun Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) mengusulkan acara debat tanpa ada penonton.

"Format debat, termasuk penyelenggaranya, tetap. Tetap ada tim sukses pasangan calon yang jumlahnya 75 orang. Jadi, tetap," kata Hasyim.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

KPU Telah Evaluasi

Hasyim menjelaskan bahwa KPU telah mengevaluasi penyelenggaraan debat keempat yang berlangsung pada tanggal 21 Januari 2024.

Masing-masing pasangan calon telah menyampaikan catatannya dalam rapat evaluasi itu.

"Nanti dalam kesempatan berikutnya, KPU akan melakukan rapat dengan TV penyelenggara debat terakhir yang kelima, dan nanti juga akan ada rapat selanjutnya yang mempertemukan antara KPU, tim pasangan calon, dan pihak televisi yang akan menyelenggarakan debat," ucap Hasyim.

Tema yang diangkat dalam debat terakhir itu, di antaranya soal kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, kesehatan, sumber daya manusia, teknologi informasi, dan inklusi.

3 dari 3 halaman

Jelang Debat Capres Terakhir, Siti Atikoh: Mas Ganjar Semangat

Istri calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Suprianti memberikan semangat kepada suaminya yang sebentar lagi akan menghadapi debat capres terakhir pada 4 Februari 2024.

Hal ini disampaikannya menjawab pertanyaan wartawan, usai mengunjungi pabrik sepatu di Jalan Dokter Soetomo, Serning, Bareng, Kabupaten Jombang, Senin (29/1/2024).

“Mas Ganjar semangat. Bunda yakin ayah pasti akan menjalaninya dengan baik,” kata Atikoh.

Adapun, rencananya debat akan membawakan tema kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi informasi, kesehatan, kesehatan, ketenagakerjaan, sumber daya manusia dan inklusi.

Atikoh pun mengungkapkan, aspirasi yang diterimanya saat blusukan juga akan menjadi masukan kepada Ganjar Pranowo.

“Kalau  terkait dengan aktivitas sebuah perusahaan itu juga perlu didukung oleh iklim dari Indonesia yang kondusif. Baik itu secara politik ekonomi maupun ada insentif-insentif untuk para pengusaha. Sehingga investor juga akan tertarik untuk bisa menanamkan modalnya di Indonesia,” ungkap Atikoh.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini