Sukses

Honda Vario 160 Bersolek, Dapat Warna dan Striping Baru

Tanpa seremonial, PT Astra Honda Motor (AHM) merilis model terbaru Honda Vario 160 sebagai kado di awal tahun 2024. Perubahannya minor, hanya sebatas mendapatkan pilihan warna premium terbaru dan desain striping

Liputan6.com, Jakarta - Tanpa seremonial, PT Astra Honda Motor (AHM) merilis model terbaru Honda Vario 160 sebagai kado di awal tahun 2024. Perubahannya minor, hanya sebatas mendapatkan pilihan warna premium terbaru dan desain striping yang atraktif. Selebihnya, tetap sama dengan model terdahulu.

Disebutkan, penambahan warna baru dan perubahan desain striping semakin menguatkan karakter Honda Vario 160 yang sporty, canggih, dan berkelas.

"Melalui kehadiran warna dan striping baru pada Honda Vario 160, kami ingin tetap mempertahankan kebanggaan bagi pengendaranya dengan karakter premium dan performa tinggi yang selalu dapat dibanggakan," terang Marketing Director AHM Octavianus Dwi dalam keterangan resminya, Rabu (10/1/2024).

Untuk diketahui, warna Active Matte Red dan Active Matte Black pada tipe CBS, kini semakin lengkap dengan penambahan warna Active Matte Blue.

Sementara pada tipe ABS, warna Grande Matte Blue juga hadir melengkapi warna Grande Matte White dan Grande Matte Black. Pilihan Honda Vario 160 semakin lengkap dengan tipe CBS Grande yang hadir dengan warna yang sama dengan tipe ABS.

Pada tipe ABS dan CBS Grande mendapatkan pelek warna burnt titanium serta sentuhan emblem Vario yang semakin memberikan kesan lebih premium.

Melengkapi penyegaran, tipe CBS disematkan desain stripe baru dengan permainan garis tipis dan tajam berwarna terang, meningkatkan kesan yang semakin sporty.

Terkait harga, AHM memasarkan skutik Honda Vario 160 dengan banderol on the road (OTR) DKI Jakarta Rp 26.639.000 untuk tipe CBS Active, Rp 26.889.000 pada tipe CBS Grande, dan Rp 29.513.000 untuk tipe ABS.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Spesifikasi Tak Berubah

Seperti disebutkan di atas, penyegaran yang dilakukan AHM hanya sebatas warna dan desain striping saja. Artinya, spesifikasi yang ditawarkan Honda Vario 160 tak berubah.

Honda Vario 160 tetap menawarkan, ukuran bodi yang besar dengan karakter garis tegas sehingga menambah kepercayaan diri bagi pengendaranya.

Tampilan itu didukung ukuran ban tubeless yang lebar, depan 100/80-14 dan belakang 120/70-14 yang memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam berkendara.

Vario 160 mengandalkan mesin 160cc 4 katup eSP+, berpendingin cairan, yang sanggup menyemburkan daya 11,3 kW @8500 rpm dengan torsi puncak 13,8 Nm @7000 rpm.

Skutik ini juga dibekali Honda Smart Key System yang dilengkapi alarm dan answer back system dapat memberikan rasa aman bagi pengendara.

Model ini juga dilengkapi full digital panel meter dengan informasi yang lengkap antara lain indikator kecepatan, jarak tempuh, sisa bahan bakar, indikator Smart Key, jam digital, fuel consumption, indikator tegangan baterai, indikator penggantian oli, trip meter, indikator ISS, dan indikator ABS pada tipe ABS.

Honda Vario 160 juga didukung dengan USB charger type A, sudah tersedia socket untuk melakukan pengisian daya tanpa perlu menggunakan tambahan adaptor.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.