Sukses

Bergaya Cafe Racer, Suzuki SV650X Unjuk Gigi di Italia

Suzuki SV650X merupakan tunggangan bergaya kustom, dan mengambil basis dari SV650 yang cukup populer.

Liputan6.com, Jakarta - Sebagai ajang bergengsi sepeda motor dunia, EICMA 2017, dijadikan produsen roda dua untuk memperkenalkan banyak model baru dan konsep. Namun, tidak bagi Suzuki yang hanya memperkenalkan satu model baru, yaitu SV650X.

Melansir Visordown, Kamis (9/11/2017), Suzuki SV650X merupakan tunggangan bergaya kustom, dan mengambil basis dari SV650 yang cukup populer. Motor ini memiliki mesin V-Twin berkapasitas 645 cc yang menghasilkan daya hingga 75 Tk.

Dengan memiliki bobot hanya 198 kg, Suzuki SV650X menawarkan motor yang cukup ringan dan ramping, dan cocok untuk penggunaan di dalam kota maupun jalanan luar kota atau perjalanan jarak jauh.

Dengan gaya klasik, motor ini mendapatkan lampu bulat, dengan klip di stang dan jok tuck and roll yang membangkitkan gaya cafe racer. Tangki motor dengan tulisan Suzuki mengganti lambang S, serta kapasitas tangki lebih besar dari SV standar, dengan volume 14,5 liter.

Lampu kabut LED sebagai pilihan dirancang agar sesuai dengan warna headlamp yang bergaya, dan menonjolkan karakter motor ini lebih kuat. Selain itu, fungsi lampu yang sangat terang juga sangat membantu biker saat berkendara di malam hari.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Suzuki GSX-S150 Bergaya Scrambler

Biasanya, yang namanya motor baru akan disayang-sayang. Kotor sedikit dicuci atau paling tidak sering dilap supaya motor selalu terlihat bersih.

Nyatanya itu tidak berlaku bagi Yusuf Arief. Pria yang berprofesi sebagai jurnalis itu langsung merombak total motor yang baru dibelinya.

Tidak tanggung-tanggung, pria yang karib disapa Ucup itu memilih aliran Scrambler untuk Suzuki GSX-S150 yang baru ditebus dari PT Suzuki Indomobil Sales. Scrambler dipilih karena memiliki karekter kuat dan bisa hidup di dua alam.

"Konsep Scrambler saya pilih supaya membantu aktivitas saya sehari-hari karena Scrambler ini bisa menembus dua alam, jalan raya atau on road dan off road," terangnya saat berbincang dengan Liputan6.com di kediamannya di kawasan Depok, Jawa Barat, belum lama ini.

Ubahan yang dilakukan terbilang signifikan karena komponen bawaan pabrik yang masih dipakai hanya tinggal beberapa saja, seperti mesin, sistem kelistrikan, stang, meter cluster, gear set dan rangka yang bagian buntutnya sedikit dipangkas.

Berikut Spesifikasi Suzuki GSX-S150 Scrambler:

Fork USD : Nui Project

Lampu Depan : Daymaker

Pelek : Aftermarket depan 2.15 inci, belakang 3.5 inci

Ban : Pirelli MT 43

Knalpot : Custom stainless

Tromol : Suzuki Satria

Tangki : Custom plat galvanis 1.2mm

Jok : MBtech Vallen’s seat

Side Cover : Custom karbon

Penasaran dengan sosok aslinya, simak videonya di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.