Sukses

Mitsubishi Serius Bidik Segmen Keluarga Mapan

Khusus untuk Delica, PT KTB mempersiapkan model ini untuk menyasar konsumen keluarga.

Liputan6.com, Jakarta - Mitsubishi New Outlander Sport & Delica Driving Experience kembali digelar.  Kegiatan yang berlokasi di Car Park Area, Horse Racing Circuit Pulomas, Jakarta Timur ini bertujuan memperkenalkan sisi ketangguhan pada dua model yang memiliki kemampuan off road itu.

Ilham Iranda Syahputra, Head of Event & Promotion Department PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) selaku agen pemegang merek Mitsubishi menjelaskan jika kedua model menyasar segmen menengah atas. Khusus untuk Delica, PT KTB mempersiapkan model ini untuk menyasar konsumen keluarga.

"Karakternya adalah untuk keluarga yang memiliki dua atau tiga anak. Profil konsumen berasal dari segmen kelas atas," beber Ilham di Pulomas, Sabtu (14/11/2015).

Sesuai dengan kemampuan Delica yang mumpuni di medan off road, Ilham menjelaskan jika konsumen Delica memiliki kegemaran berpetualang atau yang menyukai kegiatan luar ruang. Sesi test drive ini bertujuan agar para calon konsumen dapat mengeksplorasi lebih jauh performa MPV ini.

"Mereka senang berpetualang dan bertamasya berupa kegiatan outdoor. Oleh karena itu, mereka akan mengandalkan fitur-fitur yang ada di Delica," pungkasnya.

(ysp/ian)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini