Sukses

Disarankan Mundur Dari Rektor, Anies Baswedan: Saya Cuti

Anies menegaskan tidak akan mengundurkan diri dari jabatannya sebagai rektor.

Rektor Universitas Paramadina Anies Baswedan, yang merupakan salah satu peserta Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat disarankan untuk mundur dari jabatannya selama konvensi berlangsung. Menanggapi hal itu, Anies mengatakan ia tidak akan mengundurkan diri dari jabatannya sebagai rektor, melainkan hanya cuti selama 1 semester untuk mengikuti proses konvensi Partai Demokrat itu.

"Saya cuti, memang supaya ada fokus yang jelas sehingga universitas juga jalan dengan baik. Per semester cutinya," ujar Anies usai menghadiri acara Penghargaan Soegeng Sarjadi Award di Hotel Four Season, Kamis (19/9/2013).

Ia kemudian mengungkapkan alasan dirinya mengikuti konvensi capres itu, karena merasa berutang budi kepada negara Republik Indonesia. Maka dari itu, ia ingin turun tangan dalam memperbaiki berbagai permasalahan di Indonesia dengan terjun ke dunia pemerintahan.

"Jadi berada di sektor manapun kita turun tangan. Pendidikan juga. Sektor pemerintahan juga turun tangan. Saya mengajak mari kita menyelidiki dan menyelesaikan masalah di Indonesia. Saya merasa sampai sekarang saya berutang begitu banyak untuk republik. Saya sekolah dari SD sampai universitas di negeri terus," kata Anies.

Sebelumnya, Pengamat politik Zuhairi Misrawi menilai, status rektor yang masih melekat pada Anies dianggap melanggar etika dunia pendidikan. Ia pun mengusulkan, agar Anies terlebih dahulu mundur dari jabatannya sebagai rektor selama konvensi berlangsung.

"Ini jadi preseden buruk, dia menjabat rektor, dan nggak ada sejarahnya rektor yang sedang menjabat ikut konvensi. Itu dua jabatan yang secara melanggar secara etika, dunia akademis masuk pencapresan, Anies idealnya berhenti kalau mau ikut konvensi," kata dia saat dihubungi Liputan6.com, Rabu 18 September 2013. (Tnt)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini