Sukses

Infografis Mahathir Mohamad Singgung Malaysia Harusnya Klaim Singapura dan Riau

Pernyataan kontroversial mantan Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad itu dikemukakan saat berpidato di Selangor. Kementerian Luar Negeri RI telah menanggapi pernyataan Mahathir tersebut.

Liputan6.com, Jakarta - Pernyataan mengejutkan yang dinilai kontroversial datang dari negeri jiran Malaysia. Mantan Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad mengatakan Singapura pernah dimiliki oleh Johor. Karena itu, Negara Bagian Johor harus menuntut agar Singapura dikembalikan ke asalnya, yaitu Malaysia.

"Namun, tidak ada tuntutan apa pun dari Singapura. Sebaliknya, kami menunjukkan apresiasi kami kepada kepemimpinan negara baru bernama Singapura ini," ucap Mahathir saat berpidato pada Minggu 19 Juni 2022 di Selangor, Malaysia, dikutip dari Straitstimes.

Bukan hanya itu. Mantan perdana menteri berusia 96 tahun itu juga mengatakan, pemerintah Malaysia menganggap lebih berharga mereka memenangkan kendali atas Pulau Sipadan dan Ligitan di perairan lepas Kalimantan melawan Indonesia di International Court of Justice atau Mahkamah Internasional pada 2002.

"Seharusnya kita tidak hanya menuntut agar Pedra Branca atau Pulau Batu Puteh, dikembalikan kepada kita, kita juga harus menuntut Singapura dan Kepulauan Riau, karena mereka adalah Tanah Melayu," ujar Mahathir yang disambut tepuk tangan meriah dari para hadirin.

Pidato Mahathir yang menyinggung Malaysia seharusnya klaim terhadap Singapura dan Kepulauan Riau pun ditanggapi Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia atau Kemlu RI. Juru bicara Kemlu RI Teuku Faizasyah menyatakan, retorika Mahathir dianggap tidak memiliki dasar hukum, serta dikhawatirkan menganggu persatuan antara kedua negara di tengah kondisi global seperti sekarang.

Apa alasan di balik pernyataan Mahathir Mohamad tersebut? Bagaimana pula kilas balik sengketa Pulau Sipadan dan Ligitan, serta perkara perebutan Pedra Branca? Simak selengkapnya dalam rangkaian Infografis berikut ini:

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Infografis Mahathir Mohamad Singgung Malaysia Harusnya Klaim Singapura dan Riau

3 dari 4 halaman

Infografis Alasan Mahathir Mohamad Sebut Malaysia Harusnya Klaim Singapura dan Riau

4 dari 4 halaman

Infografis Kilas Balik Sengketa Sipadan-Ligitan & Pedra Branca

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.