Sukses

Di Muktamar NU, Jokowi Cerita Minta Tolong Kiai Rayu Masyarakat yang Tolak Vaksin Covid-19

Jokowi mengatakan, ajakan para ulama membuat masyarakat berbondong-bondong ikut vaksinasi nasional.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Jokowi menyampaikan terima kasih kepada Nahdlatul Ulama (NU) yang telah mengajak masyarakat untuk ikut program vaksinasi Covid-19.

Menurut dia, ajakan para ulama membuat masyarakat berbondong-bondong ikut vaksinasi nasional.

"Saya rasakan betul betapa ajakan para kiai, ulama, betul-betul berdampak pada meningkatnya keinginan masyarakat untuk ikut vaksinasi," kata Jokowi saat berpidato di Pembukaan Muktamar ke-34 NU sebagaimana disiarkan di Youtube Sekretariat Presiden, Rabu (22/12/2021).

Dia ingat betul saat awal-awal program vaksinasi, banyak daerah yang menolak penggunaan vaksin Covid-19 AstraZeneca karena beberapa alasan. Padahal, kata Jokowi, saat itu stok vaksin AstraZeneca sangat banyak.

Ditengah kondisi itu, Jokowi menerima telepon dari para kiai di Jawa Timur yang meminta agar vaksin AstraZeneca dikirim ke daerahnya. Dia pun senang para kyai mau menerima vaksin AstraZeneca.

"Tetapi begitu saat itu ada telepon dari para Kyai dari Jawa Timur, 'Pak presiden silahkan semuanya vaksin dikirim ke Jawa Timur, kami terima'. Besoknya saya ke Jawa Timur, betul para kyai berkumpul dan bener-bener semuanya mau menerima vaksin itu," jelas Jokowi.

Setelah itu, dia menyampaikan satu per satu daerah yang menolak akhirnya mau menggunakan vaksin AstraZeneca. Jokowi sangat bersyukur atas peran para kiai dan ulama dalam program vaksinasi Covid-19.

"Inilah pengaruh para ulama para kyai dalam mengajak masyarakat untuk ikut vaksinasi," ucapnya.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Bantu Pemerintah di Masa Pandemi

Di sisi lain, Jokowi juga menyampaikan terima kasih kepada Nahdlatul Ulama yang telah mengajak masyarakat untuk mentaati protokol kesehatan.

Dia menuturkan NU berperan penting membantu pemerintah di masa pandemi.

"Atas nama pemerintah, atas nama masyarakat, atas nama negara, saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada Nahdlatul Ulama yang telah membantu pemerintah dalam menenangkan umat menenangkan masyarakat dalam masa pandemi ini," tutur Jokowi.

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.