Sukses

Seluruh Pintu Stasiun MRT Jakarta Sudah Bisa Digunakan

Sejumlah pintu masuk MRT Jakarta ditutup karena hujan deras yang mengguyur pada Selasa siang.

Liputan6.com, Jakarta - Seluruh pintu stasiun bawah tanah MRT Jakarta sudah mulai digunakan kembali. Sejumlah eskalator di stasiun MRT sempat dimatikan karena adanya genangan di sekitar stasiun yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman.

"Seluruh pintu pada tiap stasiun, sudah dapat digunakan," seperti yang dikutip di media sosial twitter @mrtjakarta, Selasa (17/12/2019).

Sebelumnya, sejumlah pintu masuk MRT Jakarta ditutup karena hujan deras yang mengguyur pada Selasa siang ini (17/12/2019). Hal ini karena adanya genangan air di beberapa pintu masuk stasiun.

"Dikarenakan curah hujan yang tinggi, sehingga mengakibatkan adanya genangan air di beberapa pintu masuk stasiun, maka ada beberapa eskalator dan pintu masuk yang ditutup," tulis akun resmi MRT @mrtjakarta.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Eskalator Mati

MRT Jakarta menginformasikan, Stasiun Bundaran HI eskalator pintu A dan D mati. Stasiun Senayan eskalator pintu D mati, kemudian Stasiun Istora eskalator pintu A dan D mati.

"Stasiun Setiabudi eskalator seluruh pintu mati. Stasiun Bendungan Hilir eskalator pintu C mati, dan eskalator pintu D stasiun Dukuh Atas BNI mati," tulis MRT.

MRT Jakarta pun menyampaikan permohonan maaf atas peristiwa tersebut." Mohon maaf atas ketidaknyamanannya," tulis MRT dalam instastori Instagram MRT Jakarta.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.