Sukses

Novel Baswedan Disiram Air Keras, Polri Siap Kawal Penyidik KPK

Pengawalan ini menyusul insiden penyiraman air keras terhadap penyidik senior KPK Novel Baswedan, oleh orang tidak dikenal pada Selasa pagi.

Liputan6.com, Jakarta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mulai mempertimbangkan keamanan para penyidiknya. Hal ini menyusul insiden penyiraman air keras terhadap penyidik senior KPK Novel Baswedan, oleh orang tidak dikenal pada Selasa pagi.

Polri pun siap membantu mengawal para penyidik lembaga antikorupsi itu. Hanya saja, upaya pengawalan harus dikomunikasikan terlebih dahulu.

"Tergantung kebutuhan. Ini sepenuhnya berdasarkan penilaian KPK yang dikoordinasikan kepada kita," kata Boy di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (11/4/2017).

Selama ini, kata Boy, Polri terus membantu KPK dalam memberantas korupsi. Misalnya, pengawalan dalam upaya paksa penjemputan tersangka korupsi dan penggeledahan.

"Kalau back up dari kepolisian dalam pelaksanaan upaya paksa, dalam hal pengawalan sudah jalan. Kalau lain-lain tergantung kebutuhan, perlu dilakukan penambahan atau tidak," ujar dia.

Ketua KPK Agus Rahardjo sebelumnya mengatakan jajarannya akan memikirkan langkah pengamanan, khususnya bagi mereka yang terkait kasus e-KTP yang banyak menyeret nama-nama besar.

"Ya kita pengamanannya nanti. Yang paling besar itu (kasus e-KTP)," tutur Agus usai menjenguk Novel di Rumah Sakit Mitra Keluarga, Jakarta Utara, Selasa 11 April 2017.

Penyidik senior KPK Novel Baswedan disiram air keras oleh orang tak dikenal usai salat subuh di Masjid Al Ikhsan, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Pelaku yang berjumlah dua orang menggunakan sepeda motor matic.

Kini, Novel Baswedan tengah menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading. Sejumlah pejabat pun menjenguknya di antaranya Ketua KPK Agus Rahardjo, Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan, dan Juru Bicara Presiden Johan Budi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.