Sukses

Buka Puasa Bersama, Ini Pesan JK ke Warga Sulbar di Jakarta

Sementara, Gubernur Sulbar Anwar Adnan Saleh mengatakan, buka puasa ini sebagai bentuk rasa syukur pemerintahannya.

Liputan6.com, Jakarta - Masyarakat Sulawesi Barat (Sulbar) yang tinggal di Jakarta menggelar buka puasa bersama Wapres Jusuf Kalla atau JK.  

JK mengatakan sebagai sesama warga Sulawesi, dirinya merasa bahagia dapat hadir di tengah-tengah warga Sulbar yang tinggal di Jakarta.

"Saya kan wapres, seluruh masyarakat kita hadiri. Apalagi sama-sama dari Sulawesi," kata JK saat memberi sambutan buka puasa di Lounge Golf Senayan, Jakarta Selatan, Jumat 18 Juni 2016.

JK berpesan kepada warga provinsi hasil pemekaran Sulawesi Selatan ini, agar saling bersilaturahmi dan mendoakan.

"Ini adalah ajang silaturahim yang baik, mari kita saling mendoakan," imbau dia.

Pada kesempatan sama, Gubernur Sulbar Anwar Adnan Saleh mengatakan, acara ini sebagai ajang silaturahmi dan bentuk rasa syukur pemerintahannya berjalan lancar selama 10 tahun kepemimpinannya.

"Jadi masyarakat Sulbar kami sepakat mengadakan bukber dan mengundang salah satu tokoh nasional, yang juga tokoh masyarakat Sulawesi," kata dia.
 
"Alhamdulillah, beliau tidak ada acara dan bisa hadir. Kemudian ini juga ajang silaturahmi bertemu masyarakat dan tokoh-tokoh masyarakat bersama DPRI DPD," tandas Adnan.

Buka puasa bersama ini juga dihadiri Wakil Ketua MPR Mahyudin, Anggota DPD AM Fatwa, dan Adhyaksa Dault.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini