Sukses

Wanita di Bogor Ditemukan Tewas Misterius

Korban ditusuk dengan menggunakan sebilah pisau dapur yang diduga dibuang pelaku di depan rumah korban usai menjalankan aksinya.

Liputan6.com, Bogor - Seorang warga Gunung Putri bernama Eti (34) Sabtu dinihari 6 Desember tewas setelah dianiaya oleh orang tak dikenal di dalam rumahnya di Griya Bukit Jaya, Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Minggu (7/12/2014), korban ditusuk dengan menggunakan sebilah pisau dapur yang diduga dibuang pelaku di depan rumah korban usai menjalankan aksinya.

Menurut salah seorang warga, saat terjadi penganiayaan korban sempat berteriak meminta tolong ke tetangga, namun pelaku langsung melarikan diri dengan cara melompati pagar rumah korban.

Pelaku yang diduga diketahui berjumlah 2 orang itu pun sempat dikejar oleh warga. Namun pelaku berhasil melarikan diri ke luar kompleks.

Pihak kepolisian yang datang ke lokasi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan membawa jasad korban ke RS Polri Kramat Jjati untuk dilakukan visum. Dari hasil olah TKP, polisi berhasil menemukan sebilah pisau dapur yang diduga dibuang oleh pelaku usai melakukan aksinya.

Sementara itu, meski diguyur hujan, namun tak menyurutkan semangat sekitar 100 warga Desa Karanggadung, Kecamatan Petanahan, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah untuk mencari pembunuh sang ketua RT.

Hardjo Winoto, ketua RT tewas dianiaya pelaku yang menyabetnya berkali-kali dengan parang. Pelaku langsung kabur masuk ke dalam hutan cemara. Diduga pelaku membunuh korban lantaran tidak mendapatkan dana bantuan kompensasi BBM.

Dengan dibantu polisi yang membawa senapan laras panjang, ratusan warga menyisir hutan cemara di sekitar pantai. Meski hasilnya nihil, para warga yang masih jengkel dengan kejadian tersebut bertekad untuk terus mencari hingga ditemukan. (Vra/Riz)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.