Sukses

Markas FPI Tenang

Markas FPI di kawasan Petamburan, Tanahabang, Jakpus, terlihat tenang dan lengang meski tuntutan pembubaran kian kencang. Hingga kini polisi belum bisa meminta keterangan lima anggota FPI yang menjadi tersangka kasus kekerasan di Monas.

Liputan6.com, Jakarta: Tuntutan pembubaran Front Pembela Islam kian kencang. Unjuk rasa menentang FPI marak di berbagai daerah. Ancaman pembubaran paksa pun ditebar sejumlah organisasi masyarakat. Meski demikian, markas FPI di kawasan Petamburan, Tanahabang, Jakarta Pusat, Selasa (3/6), tetap tenang dan lengang.

Dari pantauan reporter SCTV Asti Megasari, beberapa anggota FPI terlihat berjaga di kediaman pimpinan FPI Habib Rizieq itu. Warga diminta menunjukkan kartu identitasnya jika ingin memasuki kawasan tersebut. Beberapa orang mengaku melihat kendaraan Habib Rizieq berlalu meninggalkan Petamburan. Belum jelas kemana perginya sang habib tersebut.

Berbagai organisasi masyarakat di sejumlah daerah memang meminta agar FPI dibubarkan dan kasus kekerasannya diusut tuntas. Apabila dalam waktu dekat pemerintah tidak segera merespon tuntutan itu, mereka mengancam membubarkan FPI secara paksa [baca: Berbagai Ormas Tuntut Pembubaran FPI].

Terkait insiden di Monas pada Ahad kemarin, polisi belum bisa meminta keterangan lima anggota FPI yang menjadi tersangka dalam kasus kekerasan tersebut. Polisi yang telah dua kali mendatangi Petamburan kesulitan karena hanya berbekalkan rekaman video insiden Monas.(TOZ/Tim Liputan 6 SCTV)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini