Sukses

Yura Yunita Kena Tipu Belanja Online, Beli Kain Batik yang Datang Beda Ukuran

Bukan hanya orang biasa, artis pun bisa kena tipu saat berbelanja online. Hal ini baru dialami oleh penyanyi Yura Yunita yang memesan kain batik untuk dikenakannya saat datang ke acara Istana Berbatik untuk memperingati Hari Batik Nasional pada 2 Oktober 2023 lalu.

Liputan6.com, Jakarta - Bukan hanya orang biasa, artis pun bisa kena tipu saat berbelanja online. Hal ini baru dialami oleh penyanyi Yura Yunita yang memesan kain batik untuk dikenakannya saat datang ke acara Istana Berbatik untuk memperingati Hari Batik Nasional pada 2 Oktober 2023 lalu.

"Biasanya nyanyi dunia tipu tipu, sekarang malah kena tipu tipu, ada yang pernah juga?" tanya Yura melalui akun TikTok pribadinya @yura.yunita pada Selasa, 3 Oktober 2023.

Dalam video terlihat perempuan kelahiran 9 Juni 1991 itu merasa kesal saat membuka isi paketnya yang tak sesuai harapan. "Aku kena tipu, ya ampun aku tuh beli kain ya buat perform berkain, di deskripsinya tertulis jelas 150 cm, yang dateng 15 cm terus aku gimana dong kalau kayak gini," keluhnya sambil merasa tengah mengalami lelucon hidup. 

Pelantun lagu "Cinta dan Rahasia" ini pun merasa tidak mengerti tentang tipuan saat belanja online. "Emang kalau mau belanja online harus di tempat yang terpercaya biar nggak kejadian lagi kayak gini," saran Yura kepada pengikutnya.

Ia pun merasa mendapat pelajaran hidup baru. Tapi sambil tertawa, Yura justru memeragakan bagaimana kain yang sekecil itu bisa dia pakai nantinya.

Tentu tak bisa menutupi sebagai rok, karena kainnya hanya selebar 15 cm. Yura juga mencoba memakai kain batik tersebut untuk dijadikan syal maupun bandana, tapi rasanya benar-benar gagal tak seperti ekspektasinya. 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Warganet Tak Menyangka Yura Kena Tipu

Konten yang mendapat tanda suka lebih dari 96, 3 ribu pengguna itu pun menuai respons warganet. Keluhannya itu bahkan disambut warganet yang ingin mengirimkannya kain batik.

"Beneran dunia tipu-tipu," tulis warganet

"Hahahaha kak Yura kalo kita kirimin kain batik untuk perform mau ga kak? tanya sebuah akun galeri batik.

"Hahaha itu buat ngelap air mata pas nyanyi dunia tipu tipu," sambung warganet.

"Spill tokonya kak Yura," kata yang lain.

"Hidup lagi capek-capeknya malah lebih capek liat pesenan teh yuraaa," tulis warganet dengan ikon tertawa.

"Itu mah buat waslap," sambung warganet.

"Ya Allah teteh.. maaf tapi aku ngakak," celoteh yang lain.

"Bisa bisa nya Yura Yunita kena tipu," komentar warganet.

"Ngakak tapi sambil ngomel-ngomel juga," tulis pengikutnya.

"Nadia Omara langsung nyanyi lagu dunia tipu tipu," warganet lain menimpali.

"Dijadiin ikat buat di pergelangan tangan aja teh pas nyanyi dunia tipu tipu, buat jadi kenangan," ide warganet sambil memberikan ikon tertawa.

3 dari 4 halaman

Riders Yura Yunita Saat Manggung

Yura Yunita kini tengah naik daun sebagai salah satu penyanyi yang memiliki kualitas suara unik. Lagu-lagu dari album terakhirnya yang bertajuk "Tutur Batin" juga mendapat atensi besar, bahkan ia sempat menggelar konser sekitar pertengahan 2023.

Dengan pamornya yang naik, tentu ada kecendrungan untuk meminta riders yang aneh bagi penyelenggara acara saat Yura jadi bintang tamunya. Wanita 32 tahun itu pun mengungkap riders tersebut ke penggemarnya melalui TikTok resminya di akun @yurayunita.

"Banyak kesegaran saat manggung" tulis Yura dari keterangan videonya di TikTok, yang diunggah 27 Agustus 2023.

Dalam video Yura memperlihatkan riders pertama yaitu kencur yang ia keluarkan dari lemari pendingin. Lalu alumnus Universitas Padjajaran ini juga mengeluarkan air mineral, kemudian berbagai jenis buah-buahan seperti anggur, mangga, pepaya, semangka. Tak disangka walau sudah terkenal, riders Yura tak begitu merepotkan panitia penyelenggara, hal itu karena buah-buahan sangat mudah ditemukan di supermarket atau pasar tradisional.  

4 dari 4 halaman

Yura Yunita Suka Ngemilin Kencur

Video yang disukai lebih dari 91 ribu pengguna itu pun mendapat banyak respons yang tak terduga, khususnya dari penggemar Yura. "Aku juga sama teh suka ngemilin kencur dikasih topping kerupuk, ceker, tulang rangu, bagus banget khasiatnya terutama untuk perut aku yang burayut," tulis warganet sambil memberi emoji nyengir. 

"Kencur mah enaknya jeng kerupuk dan tulang teu sih wkwkwk," sambung warganet dengan bahasa Sunda. Komentar ini pun dibalas oleh Yura, "Jadi seblak atuh."

Banyak juga warganet yang heran bahwa ada kencur sebagai salah satu riders yang diminta Yura Yunita. "Kencurnya dimakan langsung gitu kah kak? Seperti makan kacang rebus," tanya warganet yang diiyakan oleh Yura. 

"Sumpah, kencur itu enak banget kalo dimakan langsung," sambung yang lain.

"Rasa kencur dikit di seblak aja ga enak," warganet lain membantah.

"Teh Yura sehat sehat ya," kata yang lain.

"Pantes aja suaranya merdu banget, hobi cemilin kencur jadi inget dulu zaman padus, hahaha," curhat warganet.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.