Sukses

Adu Gaya Smart Casual Cinta Laura vs Putri Bahrain, Sama-Sama Perempuan Berkualitas

Dikenal sebagai Putri Bahrain, salah satu negara di teluk Persia yang dikenal sebagai tuan rumah Formula 1, Shaikha juga merupakan sosok bangsawan dan pengusaha muda. Dalam podcast bersama Cinta Laura, Putri Shaikha memilih mengenakan pakaian yang cukup kasual.

Liputan6.com, Jakarta - Putri Kerajaan Bahrain, Shaikha Jawaher Bint Khalifa Al Khalifa diundang Cinta Laura sebagai tamu spesial dalam episode podcast Bicara Cinta. Ini merupakan kunjungan perdana Putri Bahrain itu ke Indonesia. 

Dalam video podcast yang diunggah di kanal YouTube PUELLA ID pada 28 Mei 2023, Putri Shaikha berbicara tentang mengambil risiko dalam hidup. Ia sempat berbagi cerita pengalamannya menentang pilihan keluarga sampai dikeluarkan dari kampus dan tidak diberikan uang saku sejak umur 19 tahun.

Cinta Laura menulis, "Terima kasih Sheika atas kunjungannya ke kantor kreatif saya, Rumah Sraddha. Ini adalah suatu kehormatan bisa berbagi visi saya dengan Anda dan saya sangat berterima kasih bahwa Anda bersedia berbagi begitu banyak hal yang Anda lakukan dengan kami."

"Saya berharap dapat bekerja sama dengan Anda di masa depan untuk membangun dunia di mana SETIAP wanita dapat merasa bebas dan berdaya," ungkap Cinta dalam caption di unggahan Instagramnya pada Kamis, 1 Juni 2023.

Dikenal sebagai Putri Bahrain, salah satu negara di teluk Persia yang dikenal sebagai tuan rumah Formula 1, Shaikha juga merupakan sosok bangsawan dan pengusaha muda. Dalam podcast bersama Cinta Laura, Putri Shaikha memilih mengenakan pakaian yang cukupkasual.

Putri Shaikha yang merupakan pendiri perusahaan induk Green Aventurine Holding mengenakan blus panjang berkerah dengan nuansa hijau tosca. Sekilas, motif blus tersebut tampak seperti bulu-bulu burung merak. Dengan atasan yang mencolok itu, Putri Shaikha memilih mengenakan rok lipit panjang berwarna cokelat muda dengan detail buckle ikat pinggang yang unik. 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Kenakan Kalung Berlian dari Butik Lokal

Gaya hijab yang dikenakan Putri Shaikha juga menjadi sorotan. Ia hanya menutup setengah bagian kepalanya dengan kain hitam, sementara bagian depan rambut cokelatnya dapat terlihat. Selain itu, bagian leher Putri Shaikha juga terbuka.

Sebagai aksen, Putri Shaikha mengenakan kalung berlian yang menjuntai panjang sampai bagian dada dari Passion Jewelry. Jenama perhiasan ini yang mengundang Putri Shaikha ke Indonesia untuk bekerja sama. Mereka merilis koleksi SHAIKHA Collection, yang terinspirasi dari Putri Bahrain tersebut. 

Ini adalah kali pertama Putri Shaikha menginjakkan kaki ke Indonesia. "Aku diundang oleh perempuan Indonesia yang kuat, sukses, dan cantik. Dia adalah desainer perhiasan yang saat ini aku pakai, bernama Passion Jewelry. Dia adalah Airyn Tanu," ungkap Putri Shaikha kepada Cinta Laura dalam podcast Bicara Cinta. Airyn Tanu merupakan COO PT. Passion Abadi Korpora.

Tak hanya kalung, Putri Shaikha juga mengenakan perhiasan anting-anting, jam tangan, serta gelang dan cincin bernuansa merah marun yang serasi dengan kutek berwarna marun yang ia gunakan. Melengkapi pakaian kasualnya, Putri Shaikha mengenakan tas selempang berwarna putih gading dan sepatu Yves Saint Laurent Cream Patent Leather Pointed Toe Opyum Pumps.

3 dari 4 halaman

House Tour Bersama Cinta Laura

Sementara itu, Cinta Laura sebagai host juga mengenakan pakaian smart casual. Aktris dan model berusia 29 tahun itu mengenakan cropped blazer berwarna hijau mint muda dengan dalaman bustier yang berwarna sama. Sebagai bawahan, Cinta mengenakan celana kulot longgar berwarna biru muda yang mencolok.

Berbeda dengan Putri Shaikha yang mengenakan kalung berlian mewah, Cinta Laura memilih mengenakan kalung beads atau mote-mote yang berwarna-warni sehingga menciptakan kesan muda dan ceria. Selain itu, Cinta mengenakan gelang dan beberapa cincin emas. 

Dalam beberapa foto yang diunggah Cinta Laura dalam Instagramnya, terlihat Cinta mengajak Putri Shaikha berkeliling rumahnya yang berdiri di tanah seluas 3.000 meter persegi yang dinamakan Rumah Sraddha Semesta. Dengan rambut cokelat yang ditata ala beach wave, Cinta juga mengenalkan Putri Shaikha dengan kucing peliharaan kesayangannya, Ramona Montague Kiehl.

"Karena aku berharap siapapun yang masuk ke rumah ini bisa mendapatkan knowledge, bisa mendapatkan skill-skill baru, bertukar pikiran, pokoknya tempat anak muda menjadi sosok yang kreatif dan inovatif," Cinta menjelaskan tentang misi rumah barunya kepada Atta Halilintar di awal video YouTube Atta Halilintar, dikutip Rabu, 24 Mei 2023.

4 dari 4 halaman

Ikuti Kegiatan Amal di Bali

Sebelum diundang Cinta Laura untuk mengisi podcastnya, Putri Shaikha telah memiliki beberapa agenda di Indonesia. Putri Bahrain sempat mengikuti diskusi Empowering Women’s Beauty “The Timeless Diamond & Legacy of Stemcell” yang diadakan pada 8 Mei 2023 di La Moda Plaza Indonesia, Jakarta Pusat.

Ini merupakan kolaborasi Putri Bahrain itu dengan jewelry group Passion dan Celltech Stem Cell. Tidak hanya itu, dia juga turut menghadiri dan mendukung acara amal bersama Passion of God Foundation, Yayasan CSR PT. Passion Abadi Korpora. Kegiatan amal itu dilaksanakan pada 15 Mei 2023, di Puri Ageng Blah Batu, Bali. Selanjutnya, ia bersama Passion berencana mengadakan acara Global Women Empowerment Summit tahun ini di Indonesia.

Ditanya Cinta Laura mengenai kesannya terhadap Indonesia, Putri Bahrain itu mengatakan, "Aku terkejut, karena ternyata kita benar-benar mirip dalam hal budayanya. Aku juga suka energinya, aku suka melihat area-area hijau di sini. Untukku, ini memanjakan jiwaku. Dan pelayanannya sangat menyenangkan sejak awal aku menginjakkan kaki di sini."

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.