Sukses

Spanyol Perpanjang Perjalanan Kereta Gratis hingga Desember 2023

Awal tahun ini, Spanyol telah memperkenalkan tiket kereta gratis untuk perjalanan jarak pendek dan menengah.

Liputan6.com, Jakarta - Spanyol baru saja memperpanjang skema perjalanan kereta gratis hingga Desember 2023. Awal tahun ini, tiket gratis telah diperkenalkan untuk perjalanan jarak pendek dan menengah.

Dikutip dari Euronews, Rabu (5/10/2022), kebijakan ini dimulai pada 1 September 2022 dan awalnya dimaksudkan berakhir pada 31 Desember 2022. Kini, Menteri Keuangan Spanyol María Jesús Montero telah menjanjikan dana 700 juta euro atau setara Rp10,6 triliun untuk memperpanjang skema kereta gratis tersebut.

"Kami akan mengubah ini menjadi kebijakan struktural dan kami akan melihat hasil nyata dari angkutan umum untuk mengurangi karbon dioksida. Ini adalah kebijakan prioritas di tahun-tahun mendatang," katanya.

Dampak lingkungan dan sosial dari tiket multi-perjalanan gratis ini akan dievaluasi kembali untuk melihat apakah skema ini layak dilanjutkan. Maria menambahkan, perjalanan gratis telah memungkinkan sejumlah besar warga meninggalkan mobil mereka dan bepergian dengan kereta api.

Lantas, bagaimana caranya mendapatkan tiket kereta api gratis di Spanyol musim gugur ini? Skema yang diumumkan Perdana Menteri Spanyol Pedro Sánchez pada 12 Juli 2022 itu berlaku untuk perjalanan kereta api jarak pendek dan menengah oleh operator kereta api nasional Renfe. Ini terbuka untuk semua kebangsaan, termasuk turis internasional.

Tiket gratis tersedia di semua kereta komuter Renfe (Cercanías dan Rodalies). Jalur regional jarak menengah mencakup perjalanan kurang dari 300 kilometer (rute Media Distancia).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Deposit

Diskon 100 persen hanya tersedia untuk tiket multi-perjalanan, bukan single. Perjalanan dengan layanan lain, termasuk kereta jarak jauh dan yang dioperasikan perusahaan lain, tidak akan menerapkan kebijakan tiket gratis.

Namun, perjalanan kereta gratis antara kota-kota seperti Barcelona dan Seville atau Madrid dan Bilbao bukan tidak mungkin jika Anda bersedia berkomitmen membeli tiket musiman. Meski tiketnya gratis, deposit 10 euro atau 20 euro (Rp151 ribu atau Rp302 ribu) diperlukan untuk memanfaatkan penawaran ini.

Penumpang harus telah bepergian setidaknya 16 perjalanan pada akhir Desember 2022 untuk mendapatkan pengembalian dana. Diskon 50 persen untuk tiket kereta api Renfe semula diperkenalkan pada Juni 2022 dalam upaya membantu para penumpang. Tetapi, setelah meninjau keadaan keuangan negara, Sánchez memutuskan perjalanan kereta sepenuhnya gratis untuk jangka waktu tertentu.

Tiket kereta api gratis ini ditujukan untuk mengurangi dampak krisis biaya hidup di negara itu. Jerman memperkenalkan tindakan serupa antara Juni dan Agustus lalu, dengan tiket transportasi umum nasional yang didiskon. Langkah tersebut memungkinkan wisatawan menggunakan layanan lokal dan regional tanpa batas hanya dengan 9 euro atau setara Rp136 ribu sebulan.

3 dari 4 halaman

Cara Spanyol

Spanyol telah memutuskan untuk melangkah lebih jauh dengan membuat perjalanan kereta api pada layanan Renfe-nya gratis antara September dan Desember tahun ini. "Saya sepenuhnya menyadari kesulitan sehari-hari yang dihadapi kebanyakan orang. Saya tahu gaji Anda semakin berkurang, sulit memenuhi kebutuhan, dan keranjang belanja Anda semakin mahal," kata Sanchez.

"Saya akan bekerja keras untuk membela kelas pekerja di negara ini," tambahnya.

Pada September 2022, operator kereta api Spanyol Renfe mengubah beberapa syarat dan ketentuan untuk menghindari "reservasi hantu." Setelah skema diperkenalkan, penumpang mulai memanfaatkan sistem dengan memesan beberapa slot pada waktu yang berbeda.

Karena perjalanan dengan kereta sekarang gratis, itu berarti mereka tidak dikenakan denda keuangan karena tidak menggunakan perjalanan yang telah mereka pesan. "Reservasi hantu" ini menyebabkan kereta terlihat seperti penuh hingga 10 hari sebelumnya.

4 dari 4 halaman

Tindakan Tegas

Renfe sendiri telah menghadapi serangan balasan dari para penumpang yang tidak dapat memesan tempat duduk, namun melihat kereta berjalan setengah kosong. Karena hal tersebut, sekarang operator kereta api Spanyol membatasi penumpang untuk dua perjalanan keluar dan dua perjalanan kembali dalam upaya mencegah masalah itu kembali terjadi di kemudian hari.

Aplikasi Renfe juga tidak akan mengizinkan pelancong memesan perjalanan pulang sampai kereta pergi mereka berangkat. Tiket kereta api gratis akan didanai pajak rezeki nomplok baru pada bank dan perusahaan energi yang mendapat keuntungan dari kenaikan suku bunga dan harga energi.

Retribusi baru akan diperkenalkan pada 2023 mendatang dan dapat menghasilkan hingga 7 miliar euro atau setara Rp105,8 triliun dalam waktu dua tahun. Adapun hal tersebut juga akan digunakan untuk membangun 12 ribu rumah baru dan mendanai program beasiswa anak-anak muda yang membutuhkan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.