Sukses

Christian Bale Sering Jalani Peran Ekstrem, Selain sebagai Penjahat di Thor: Love and Thunder

Liputan6.com, Jakarta - Christian Bale sempat sangat populer sebagai pemeran Batman alias Bruce Wayne di trilogi film The Dark Night adaptasi DC Comics. Kini, aktor serba bisa itu dipastkan ikut ambil peran sebagai penjahat atau pemeran antagonis di film Thor: Love and Thunder.

Sejak kabar jadi penjahat beredar, Bale seperti tak ingin banyak bicara tentang peran barunya itu.  Namun, untuk pertama kalinya, Bale terlihat di lokasi syuting di Malibu, beberapa waktu lalu.

Menurut People, Selasa (24/5/2022), Bale sangat mendalami karakternya. Dalam foto ia tampak berkostum lengkap mengenakan ansambel perak dan abu-abu.

Wajah aktor itu dicat berwarna perak, menyamarkan wajahnya yang terkenal. Aktor ini berperan sebagai karakter Gorr the God Butcher, tapi sedikit yang diketahui tentang plot untuk film Marvel yang akan datang.

Bale mengatakan bahwa ia sangat bangga dengan hasil dari film yang disutradarai Taika Waititi, sineas yang juga menggarap Thor: Ragnarok, tersebut. Hal itu yang membuat publik penasaran dengan peran Chris sebagai penjahat.

"Sesuatu memberitahu saya bahwa kami akan melihat dan/atau mendengar Gorr the God Butcher di trailer dan saya sangat bersemangat untuk itu," tulis seorang warganet Twitter.

Sebagai obat penawar keingintahuan para penggemar, Marvel membocorkan penampilan Christian Bale sebagai tokoh antagonis dalam film tersebut. Ia menjadi penjahat di trailer yang dirilis Selasa (24/5/2022). Saat berperan sebagai pahlawan, ia terbilang sukses, harapan itu pun disampaikan warganet saat ia berperan sebagai penjahat.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Menyeramkan

Dalam Thor: Love and Thunder, Christian Bale menjadi sosok cukup menyeramkan. Ia digambarkan dengan kulit abu-abu, bermata kuning, dengan torehan tanda garis hitam di tubuh dan kepalanya.

Keterlibatan Bale menjadi penjahat sudah bikin penasaran publik sejak 2020 lalu. Saat itu, ia sudah dikonfirmasi akan bermain dalam film tersebut.

Tak hanya publik, lawan main Bale, Tessa Thompson mengungkap pada Entertainment Tonight bahwa "Christian Bale akan bermain sebagai penjahat, dan ini sangat fantastis."

Sementara itu, Taika Waititi sebelumnya mengatakan bahwa kisah Thor akan menjadi sebuah tamasya besar. "Ini akan menjadi lebih besar dan keras, serta lebih bombastis," kata sang sutradara, dilansir dari Antara.

Berperan ekstrem yang dilakoni Christian Bale bukan kali pertama, ia mendapat pujian dari para kritikus saat peran sebagai banker pembunuh dalam American Psycho. Dilansir dari beberapa sumber, ia juga rela merapikan giginya.

3 dari 4 halaman

Dipuji Kritikus

Mereka juga menyebut penampilan (fisik) Christian Bale di American Psycho adalah yang paling sempurna dalam kariernya. Ia melatih kekuatan fisiknya, termasuk otot lengan dan olahraga kardiovaskular.

Sementara itu, dalam The Machinist, postur tubuhnya seperti orang malnutrisi. Produser mengklaim, demi peran Trevor Reznik, Christian Bale menurunkan berat badan dari 86,5 kg menjadi 55 kg.

Susut 31,5 kg membuat bobot Christian sembilan kg di bawah garis ideal. Meski tak dilirik Oscars dan Golden Globes, penampilan Christian Bale di film ini menyadarkan publik bahwa ia rela tampil "jelek" demi peran. Kondisi itu yang kemudian ia dijuluki sebagai bunglon.

Sementara itu dalam film The Fighter, Christian Bale mengubah fisik dengan menurunkan bobot hampir 15 kg. Kondisi itu yang membuat citranya seketika sebagai Bruce Wayne atau Batman pudar.

Tampil sebagai Dicky Eklund, mantan petinju yang mendekam di balik jeruji besi, Bale mampu mengimbangi akting jempolan Melissa Leo, Amy Adams, dan Mark Wahlberg.

4 dari 4 halaman

Turunkan dan Naikkan Bobot

Rupanya, akting tingkat tinggi Christian di film itu membuat juri festival film tak berkutik. Selain menang piala Screen Actors Guild Awards dan Golden Globe, ia diganjar Piala Oscar untuk Pemeran Pendukung Pria Terbaik.

Dalam film yang lain, bobot Christian mencapai 103 kg. Rupanya, Christian Bale menggemukkan badan demi peran Irving Rosenfeld di American Hustle. Saat, kritikus meyakini Irving akan memuluskan jalan Christian di bursa Oscar lagi. Ia dinominaiskan untuk Pemeran Utama Pria Terbaik.

Namun, ia kalah dari Matthew McConaughey yang bobotnya anjlok 23 kg di film Dallas Buyers Club. Berperan sebagai Bruce Wayne di film Batman Begins, Christian juga harus menambah berat badannya sebanyak 43 kg dan dituntut untuk membentuk badannya agar lebih sempurna.

Dari situ, ia harus menurunkan berat badannya sebanyak 25 kilogram agar bisa bermain dalam Rescue Dawn. Ia juga harus kembali menurunkan bobotnya lag sebagai Batman di The Dark Night.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.