Sukses

Brand Fesyen Lokal Janjikan Voucer Rp500 Juta untuk Timnas Indonesia Jika Juara Piala AFF 2020

Timnas Indonesia harus berhadapan dengan Thailand di partai final Piala AFF 2020.

Liputan6.com, Jakarta - Fakta Tim Nasional (Timnas) Indonesia berhasil masuk babak final Piala AFF 2020 dirayakan banyak pihak. Kendati, Tim Merah Putih harus mengakui keunggulan Thailand lewat skor 0--4 di leg pertama partai final pada Rabu malam, 29 Desember 2021.

Apresiasi prestasi menembus partai final tidak hanya dilayangkan dalam bentuk ungkapan-ungkapan dukungan. Bagi salah satu brand fesyen lokal, ROUGHNECK 1991, mereka memberi semangat dengan menjanjikan vocer senilai Rp500 juta.

Berdasarkan unggahan di Instagram merek tersebut, "bonus" tersebut diperuntukkan bagi semua pemain, staf pelatih, dan jajaran PSSI dalam bentuk voucer produk pihaknya. "Dari ROUGHNECK untuk Timnas," tulis mereka mengawali keterangan unggahan.

Hadiah itu bisa ditebus dengan syarat Timnas Indonesia berhasil memenangkan partai final, sekaligus mencatat sejarah jadi juara Piala AFF untuk pertama kali. "Timnas Indonesia udah berjuang sampe ke final, sebagai bentuk bangga admin, kalo timnas jadi juara di AFF 2020 bakal Roughneck kasih BONUS (Rp)500JUTA," sambung pihaknya.

Inisiasi ini disambut positif oleh warganet. Di kolom komentar, mereka menyuarakan dukungan atas bentuk apresiasi terhadap Timnas Indonesia. "Mantap," tulis salah satunya, sementara yang lain berkomentar, "Keren. Fiks adminnya harus naik gaji."

Liputan6.com sudah menghubungi ROUGHNECK 1991 untuk meminta keterangan lebih lanjut terkait gagasan ini. Di sisi lain, mereka bukan satu-satunya pihak yang menyiapkan bonus jika Timnas Indonesia memboyong trofi Piala AFF 2020.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Bonus Rp1 Miliar

Kanal Bola Liputan6.com melaporkan, Hotman Paris dan Nikita Mirzani lewat usaha restoran Holywings Indonesia akan menyiapkan Rp1 miliar jika trofi Piala AFF 2020 bisa dibawa pulang. Ini diungkap melalui surat terbuka yang diunggah Hotman, Selasa malam, 28 Desember 2021.

"Dalam rangka mendukung Timnas Indonesia di Kejuaraan AFF 2020, kami Holywings Indonesia akan menyumbangkan hadiah sebesar Rp1 miliar pada Timnas Indonesia bila berhasil membawa pulang Piala Kejuaraan AFF 2020," demikian isi surat terbuka tersebut.

Selain itu, bonus untuk Timnas Indonesia bila juara Piala AFF 2020 juga dijanjikan Gilang Widya Pramana. Sosok yang juga dikenal sebagai Crazy Rich Malang itu berjanji memberikan bonus senilai Rp1 miliar.

3 dari 4 halaman

Leg 1 Final Piala AFF 2020

Indonesia dikalahkan Thailand dengan skor 0--4 di leg pertama partai final. Chanathip Songkrasin mencetak gol cepat di menit ke-2 dan 52. Sementara gol lain dicetak Supachok Sarachat ('67) dan Bordin Phala ('83).

Hasil ini membuka peluang Thailand untuk menambah koleksi gelar Piala AFF. Sebelumnya, Negeri Gajah Putih telah berjaya pada 1996, 2000, 2002, 2014, dan 2016.

Di sisi lain, Indonesia dibayangi kekalahan ke-6 pada final Piala AFF. Timnas tercatat menyerah di laga puncak tahun 2000, 2002, 2004, 2010, dan 2016.

Kedua tim bakal kembali berlaga pada leg kedua final Piala AFF 2020 di tempat sama, Sabtu, 1 Januari 2022.

4 dari 4 halaman

Infografis Piala AFF 2020 Gelar

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.