Sukses

Pesawat Pembawa Logistik Pemilu ke Yahukimo Tergelincir

Akibat tergelincir, pesawat tidak bisa lagi melanjutkan penerbangan untuk mengantar logistik pemilu ke distrik lainnya.

Liputan6.com, Jayapura - Pesawat jenis Cessna Caravan 208 milik maskapai Dimonim Air dengan nomor register PK-HVC yang membawa logistik pemilu ke Distrik Suma dan Kwelamdua di Kabupaten Yahukimo, Papua, siang tadi tergelincir di Lapangan Terbang Kwelamdua. Akibat tergelincir, pesawat tidak bisa lagi melanjutkan penerbangan untuk mengantar logistik ke distrik lainnya.

Sekretaris KPU Kabupaten Yahukimo Ambekmi Kobak menuturkan, sebelum tergelincir, pesawat telah selesai membongkar muatan logistik ke Distrik Suma. Pesawat kemudian akan melanjutkan penerbangan ke Distrik Kwelamdua.

"Pesawat tergelincir dan keluar rumah, saat sudah berada di Lapangan Terbang Kwelamdua. Petugas lapangan terbang menarik pesawat ke apron dan menurunkan logistik. Sampai saat ini pesawat belum bisa terbang kembali karena cuaca kabut dan hujan," ujar Ambekmi ketika dihubungi Liputan6.com melalui telepon selulernya, Jumat (11/4/2014).

Pesawat berbadan kecil itu sebelumnya terbang dari Dekay, Ibukota Kabupaten Yahukimo dengan membawa 4.077 lembar surat suara seberat 400 kilogram. Di Distrik Kwelamdua, ada sebanyak 12 tempat pemungutan suara.

"Hingga saat ini, masih ada 10 distrik yang belum menerima dropping logistik. Kami belum mengetahui apakah ke-10 distrik ini akan kembali ditunda pencoblosannya atau bagaimana? (Terutama) dengan adanya kejadian pesawat tergelincir. Kami pasti akan melakukan pleno terlebih dahulu untuk langkah berikutnya," ujarnya.

Sebanyak 35 distrik di Kabupaten Yahukimo tak dapat melakukan pencoblosan serentak pada 9 April lalu. KPU Provinsi Papua telah menetapkan pada 12 April 2014 atau esok hari, pencoblosan serentak bakal digelar untuk kabupaten tersebut.

(Shinta Sinaga)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini