Sukses

Ical 1 TPS dengan Probosutedjo dan Sejumlah Artis

Ical bersama keluarga akan mengunakan hak suaranya di TPS 32, di SDN 02 Menteng, Jakarta Pusat.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Golongan Karya (Golkar) Aburizal Bakrie akan menggunakan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 32. TPS ini terletak di Sekolah Dasar Negeri 02 Menteng, Jakarta Pusat.

Di TPS ini terdaftar 488 pemilih tetap. Di antaranya Probo Sutedjo, artis Marshanda, penyanyi Vina Panduwinata, dan pengusaha Muryati Sudibyo.

Anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Jaenuddin, Rabu (9/4/2014), mengatakan, Aburizal atau Ical kemungkinan akan mencoblos pukul 09.00 WIB. "Kalau dari nomor urut, dia dan istri nomor urut 56 dan 57. Anaknya, Ardi dan Nia Ramadhani juga terdaftar," kata Jaenuddin.

Dari pantauan Liputan6.com, sejak pukul 08.15 WIB proses pemungutan suara sudah berlangsung di TPS ini. (Sunariyah)

Baca juga:

Nomor Urut Partai Demokrat Salah, Dahlan Protes Ke Petugas TPS

Kentalnya Nuansa Piala Dunia di TPS Kebonsari

Waktu Nyoblos Molor, Warga Marah-marah

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.