Sukses

6 Potret Penampakan Kontrakan 1000 Pintu di Malam Hari, Suasana Makin Seram

Penampakan kontrakan 1000 pintu di malam hari bikin merinding.

Liputan6.com, Jakarta Beberapa waktu lalu viral penampakan kontrakan 1000 pintu yang sudah terbengkalai. Dulu banyak perantau yang menyewa, namun kini kontrakan tersebut sudah tak berpenghuni karena pernah terjadi pembunuhan.

Kontrakan 1000 pintu ini terletak di kawasan Cikarang, Bekasi. Pemilik akun TikTok @vanesdoy46 bagikan potret terkini kontrakan yang sudah terbengkalai dalam sebuah video singkat berdurasi 1 menit. 

Setelah video kontrakan 1000 pintu saat siang hari viral, sang pemilik akun kemudian bagikan video penampakan kontrakan 1000 pintu ketika malam hari. Siang hari sudah terasa suram, malam hari suasana seram makin terasa.

Netizen yang pernah menempati kontrakan 1000 pintu ini bagikan cerita horornya. Salah satunya adalah pintu kamarnya pernah diketok saat malam hari, namun ternyata tidak ada orang.

Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret penampakan kontrakan 1000 pintu ketika malam hari, Rabu (28/2/2024).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Tertulis di videonya, sang pemilik akun mendatangi kontrakan 1000 pintu untuk melakukan explore tepat pada pukul 12 malam.

3 dari 7 halaman

2. Terlihat suasana tampak lembab dan plafon bangunan sudah berjatuhan karena lama tidak terurus.

4 dari 7 halaman

3. Selain plafon, seng bangunan juga sudah berjatuhan. Menilik dari kolom komentar, tahun 2003, 2006, dan 2008 masih ada yang menempati kontrakan tersebut.

5 dari 7 halaman

4. Sudah terbengkalai sekitar 10 tahun, pohon tumbuh di halaman kontrakan 1000 pintu ini sehingga menambah suasana mencekam.

6 dari 7 halaman

5. Sang pemilik akun sempat zoom dan menunjuk bagian atap, namun tak menjelaskan tentang apa yang ditunjuknya.

7 dari 7 halaman

6. Lorongnya membuat suasana makin horor. Bahkan sang pemilik akun ungkap suasananya sangat seram ketika malam.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.