Sukses

Allah Maha Melihat Artinya dari Asmaul Husna Al Bashir, Lengkap Cara Meneladaninya

Allah Maha Melihat artinya dia mampu melihat segala hal yang ada di langit, di bumi dan di lautan.

Liputan6.com, Jakarta Allah maha melihat artinya salah satu nama-nama baik atau sifat Allah SWT yang dikenal dengan istilah asmaul husna. Dalam asmaul husna, Allah Maha Melihat artinya dari al-bashir, yang memiliki arti bahwa allah melihat segala sesuatu, dan tidak ada yang terlewat.

Allah Maha Melihat artinya dia mampu melihat segala hal yang ada di langit, di bumi dan di lautan. Segala hal yang ada di atas bumi hingga dasar bumi tidak luput dari penglihatan Allah Swt. sekalipun itu tersembunyi dan susah dilihat oleh manusia. 

Memahami arti dan makna dari Allah Maha Melihat artinya memahami bahwa Allah melihat perbuatan hamba-hamba-nya, baik dari perbuatan yang tercela hingga yang baik sekalipun, bahkan Allah Swt juga melihat segala yang ada di balik kegelapan.

Berikut Liputan6.com ulas mengenai arti Allah Maha Melihat dan dalilnya yang telah dirangkum dari berbagai sumber, selasa (26/9/2023). 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Allah Maha Melihat Artinya

Seperti yang telah dijelaskan pada paragraf sebelumnya, Allah Maha Melihat artinya salah satu nama-nama baik atau sifat Allah Swt yang dikenal dengan istilah asmaul husna. Dalam asmaul husna, Allah Maha Melihat artinya dari al-bashir, yang memiliki arti bahwa Allah melihat segala sesuatu, dan tidak ada yang terlewat.

Allah Maha Melihat artinya dia mampu melihat segala hal yang ada di langit, di bumi dan di lautan. segala hal yang ada di atas bumi hingga dasar bumi tidak luput dari penglihatan Allah Swt. sekalipun itu tersembunyi dan susah dilihat oleh manusia. Bahkan allah swt juga melihat segala yang ada di balik kegelapan.

Secara bahasa, al bashir berasal dari akar kata ba-sad-ra (ب ص ر), yang memiliki konotasi bahasa Arab klasik yakni melihat, melihat, memperhatikan, memahami, mengetahui, merasakan, memiliki wawasan, menjadi sangat sadar. secara istilah, al bashir artinya Allah Maha Melihat segala perkara yang samar.

Syaikh ‘Abdurrahman Bin Nashir As-Sa’di Rahimahullah menyatakan dalam pembahasan tambahannya dalam taisir Al-Karim Ar-Rahman, Al-Bashiir maksudnya bahwa Allah melihat segala sesuatu, walaupun itu kecil. Allah itu melihat jejak langkah semut hitam dalam kegelapan malam di tanah yang hitam. Allah juga melihat segala yang berada di bawah lapis bumi yang tujuh dan segala yang ada di langit yang ketujuh.

Hal yang sama dijelaskan dalam buku berjudul Rahasia Keajaiban Asmaul Husna oleh Syafi'ie El-Bantanie, Asmaul Husna Al-Basir artinya berasal dari kata “bashara” yang berarti pengetahuan terhadap sesuatu. Kemudian artinya berkembang menjadi melihat. Umat muslim bisa mengimani Asmaul Husna Al-Basir artinya maha melihat dengan memperhatikan segala yang ada di alam semesta. 

Sedangkan dalam laman Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan (Kemdikbud) RI menjelaskan mengimani al-basir artinya maha melihat dengan memperhatikan kejadian dan peristiwa-peristiwa yang terjadi sebagai bahan renungan.

3 dari 4 halaman

Cara Meneladani Allah Maha Melihat

Setelah mengetahui Allah Maha Melihat artinya dari asmaul husna al bashir, berikut ini terdapat beberapa cara meneladani sifat Allah Maha Melihat, yakni:

  1. Cara meneladani Allah Maha Melihat dengan menggunakan indra penglihatan untuk beribadah dan melihat hal yang baik-baik saja.
  2. Cara meneladani Allah Maha Melihat dengan mulai melihat tanda-tanda kebesaran dan kekuasaan Allah Swt di lingkungan sekitar. kemudian menjadikan tanda-tanda tersebut sebagai bahan renungan agar ketaatan dan keimanan semakin bertambah.
  3. Cara meneladani Allah Maha Melihat dengan menggunakan indra penglihatan untuk mengerjakan hal bermanfaat seperti belajar dan bekerja.
  4. Cara meneladani Allah Maha Melihat adalah kita harus menjaga diri dari perbuatan tercela karena allah swt melihat semua yang kita lakukan. meneladani allah maha melihat bisa dilakukan dengan bersikap jeli melihat keadaan sekitar, sehingga kita tahu apa yang harus dilakukan.
4 dari 4 halaman

Contoh dalam Al-Qur’an tentang Allah Maha Melihat

Berikut ini terdapat beberapa contoh kalimat dalam Al-Qur’an tentang Allah Maha Melihat artinya dari Al Bashir, yakni:

1. Surat At-Thaha Ayat 35

Berikut Ini Bacaan Surat At-Thaha Ayat 35, Yang Berbunyi:

اِنَّكَ كُنْتَ بِنَا بَصِيْرًا

Artinya: "Sesungguhnya Engkau Maha Melihat (Keadaan) Kami.”

2. Surat Thaha Ayat 46

قَالَ لَا تَخَافَآ ۖ إِنَّنِى مَعَكُمَآ أَسْمَعُ وَأَرَىٰ

Artinya: Allah berfirman: "Janganlah kamu berdua khawatir, sesungguhnya Aku beserta kamu berdua, Aku mendengar dan melihat".

3. Surat Ar-Rahman Ayat 60

هَلْ جَزَآءُ ٱلْإِحْسَٰنِ إِلَّا ٱلْإِحْسَٰنُ

Artinya: "Tidak ada balasan kebaikan kecuali kebaikan (pula)."

4. Surat Al-Hujarat ayat 18

اِنَّ اللّٰهَ يَعْلَمُ غَيْبَ السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِۗ وَاللّٰهُ بَصِيْرٌۢ بِمَا تَعْمَلُوْنَ

Artinya: "Sungguh, Allah mengetahui apa yang gaib di langit dan di bumi. Dan Allah Maha Melihat apa yang kamu kerjakan."

5.  Surat Asy Syura ayat 11

فَاطِرُ السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِۗ جَعَلَ لَكُمْ مِّنْ اَنْفُسِكُمْ اَزْوَاجًا وَّمِنَ الْاَنْعَامِ اَزْوَاجًاۚ يَذْرَؤُكُمْ فِيْهِۗ لَيْسَ كَمِثْلِهٖ شَيْءٌ ۚوَهُوَ السَّمِيْعُ الْبَصِيْرُ

Artinya: “(Allah) Pencipta langit dan bumi. Dia menjadikan bagi kamu pasangan-pasangan dari jenis kamu sendiri, dan dari jenis hewan ternak pasangan-pasangan (juga). Dijadikan-Nya kamu berkembang biak dengan jalan itu. Tidak ada sesuatu pun yang serupa dengan Dia. Dan Dia Yang Maha Mendengar, Maha Melihat.”

6. Surat Al Isra ayat 1

سُبْحٰنَ الَّذِيْٓ اَسْرٰى بِعَبْدِهٖ لَيْلًا مِّنَ الْمَسْجِدِ الْحَرَامِ اِلَى الْمَسْجِدِ الْاَقْصَا الَّذِيْ بٰرَكْنَا حَوْلَهٗ لِنُرِيَهٗ مِنْ اٰيٰتِنَاۗ اِنَّهٗ هُوَ السَّمِيْعُ الْبَصِيْرُ

Artinya: “Mahasuci (Allah), yang telah memperjalankan hamba-Nya (Muhammad) pada malam hari dari Masjidilharam ke Masjidil Aqsa yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia Maha Mendengar, Maha Melihat.”

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.