Sukses

10 Unsur-Unsur Kebugaran Jasmani, Lengkap Manfaat dan Jenisnya

Kebugaran jasmani adalah kebugaran yang berkaitan dengan pengaruh latihan terhadap kondisi fisik.

Liputan6.com, Jakarta Unsur-unsur kebugaran jasmani penting untuk dikenali. Kebugaran jasmani merupakan kunci kesehatan dan ketahanan tubuh yang sebenarnya. Dengan begitu kemampuan sistem tubuh dapat bekerja sama secara efisien.

Kebugaran dapat dipecah menjadi berbagai unsur-unsur kebugaran jasmani yang berhubungan dengan kesehatan. Kebugaran jasmani ini melibatkan kinerja jantung dan paru-paru, serta otot-otot tubuh.

Unsur-unsur kebugaran jasmani berfungsi sebagai komponen yang berguna untuk mengatur dan melaksanakan rutinitas latihan yang seimbang. Kebugaran jasmani bisa dilatih dengan olahraga atau aktivitas fisik secara teratur.

Berikut ini Liputan6.com ulas mengenai unsur-unsur kebugaran jasmani beserta manfaat dan jenisnya yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Selasa (1/11/2022).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

Mengenal Kebugaran Jasmani

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI, pengertian kebugaran jasmani adalah kebugaran yang berkaitan dengan pengaruh latihan terhadap kondisi fisik, seperti kekuatan dan daya tahan otot, daya tahan kardiovaskuler, serta fleksibilitas.

Secara umum, pengertian kebugaran jasmani adalah sebuah kemampuan fisik yang dimiliki seseorang dalam tujuan melakukan aktivitas fisik tanpa harus mengalami kelelahan. Menurut Rusli Lutan, apa yang dimaksud dengan kebugaran jasmani adalah kemampuan seseorang dalam menyelesaikan segala bentuk kegiatan fisik sehari-hari yang butuh tiga unsur inti. Tiga unsur inti tersebut adalah daya tahan, fleksibilitas, dan kekuatan.

3 dari 6 halaman

Jenis-Jenis Kebugaran Jasmani

1. Kebugaran Statis

Kebugaran statis merupakan keadaan di mana seseorang bebas dari penyakit dan cacat atau bisa disebut sehat.

2. Kebugaran Dinamis

Kebugaran dinamis merupakan kemampuan seseorang untuk bekerja secara efisien yang tidak memerlukan keterampilan khusus.

3. Kebugaran Motoris

Kebugaran motoris merupakan kemampuan seseorang untuk bekerja secara efisien yang menuntut keterampilan khusus.

4 dari 6 halaman

Unsur-Unsur Kebugaran Jasmani

1. Kekuatan (Strenght)

Unsur-unsur kebugaran jasmani yang utama adalah kekuatan. Kekuatan adalah kemampuan otot ketika menerima beban saat melakukan aktivitas. Kekuatan otot, baik otot lengan atau otot kaki, bisa diperoleh dari latihan rutin dengan beban berat dan frekuensi sedikit.

2. Kecepatan (Speed)

Kecepatan adalah salah satu unsur-unsur kebugaran jasmani yang merupakan kemampuan seseorang mengerjakan gerakan dengan terus-menerus dalam bentuk sama dan waktu singkat.

3. Daya Tahan (Endurance)

Daya tahan merupakan kemampuan seseorang menggunakan sistem jantung, paru-paru atau pernapasan, serta peredaran darahnya dengan efektif dan efisien.

4. Daya Otot (Muscular Power)

Daya otot juga merupakan salah satu unsur-unsur kebugaran jasmani. Daya otot sendiri adalah kemampuan seseorang menggunakan kekuatan maksimum yang dikeluarkan dalam waktu singkat.

5. Keseimbangan (Balance)

Keseimbangan adalah kemampuan seseorang mengendalikan tubuh sehingga berbagai gerakan yang dilakukan bisa dilakukan dengan baik dan benar. Salah satu latihan yang mampu meningkatkan keseimbangan tubuh adalah senam.

5 dari 6 halaman

Unsur-Unsur Kebugaran Jasmani

6. Kelincahan (Agility)

Kelincahan maksudnya sebuah kemampuan seseorang mengubah posisi di area tertentu dengan cepat. Salah satu jenis olahraga yang mengandalkan kelincahan sebagai unsur-unsur kebugaran jasmani adalah bulu tangkis, tenis, dan tinju.

7. Koordinasi (Coordination)

Selanjutnya koordinasi, yaitu sebuah kemampuan seseorang mengintegrasi berbagai gerakan yang beda dan mampu koordinasikan seluruh bagian tubuh dengan baik dan benar.

8. Reaksi (Reaction)

Unsur-unsur kebugaran jasmani yang selanjutnya adalah reaksi. Reaksi yaitu kemampuan seseorang untuk segera bertindak serta menanggapi adanya sebuah rangsangan yang ditangkap oleh indra. Jenis latihan yang bisa meningkatkan dan butuh sebuah reaksi adalah lempar tangkap.

9. Daya Lentur (Flexibility)

Daya lentur adalah tingkat penyesuaian seseorang dalam berbagai jenis aktivitas kerja secara efektif dan efisien dengan cara penguluran tubuh yang baik. Apabila seseorang memiliki kelenturan yang baik, maka orang tersebut bisa terhindar dari berbagai risiko cedera.

10. Ketepatan (Accuracy)

Unsur-unsur kebugaran jasmani yang terakhir adalah ketepatan. Ketepatan adalah sebuah kemampuan seseorang mengendalikan gerak bebas tubuh kepada suatu sasaran. Ada berbagai jenis latihan yang membutuhkan ketepatan, salah satu yang paling populer yaitu memanah.

 

6 dari 6 halaman

Manfaat Kebugaran Jasmani

1. Turunkan risiko kanker

Setiap orang memiliki risiko terkena kanker. Namun, risiko tersebut bisa ditekan dengan cara melakukan latihan fisik demi meningkatkan kualitas kebugaran jasmani. Seseorang yang memiliki kebugaran jasmani yang tinggi memiliki risiko terkena kanker relatif kecil.

2. Tubuh tegap

Melakukan latihan kebugaran jasmani akan merangsang semua bagian tubuh agar lebih fleksibel. Otot tubuh juga akan menjadi lebih elastis dan tidak kaku. Latihan ini begitu bermanfaat untuk membantu proses perkembangan tubuh. Rutin melakukan olahraga akan memiliki postur tubuh yang tegap dan tidak membungkuk saat berjalan.

3. Membentuk tubuh ideal

Ketika melakukan latihan kebugaran jasmani, tubuh membakar kalori dan menjadikannya sumber energi. Seiring tingginya intensitas latihan yang dilakukan, kalori yang dibakar semakin tinggi. Itulah mengapa salah satu manfaat kebugaran jasmani adalah menjaga berat badan. Tapi tetap diimbangi konsumsi makanan sehat dan tidak makan berlebihan.

4. Menjaga kesehatan tulang

Latihan kebugaran jasmani bagus untuk menjaga tulang. Sebab, dengan rutin olahraga cenderung tulang menjadi lebih kuat.

5. Gula darah terjaga

Diabetes adalah penyakit mematikan. Itulah mengapa sangat penting menjaga kadar gula darah sejak dini. Selain menjaga asupan makanan, gula darah bisa dijaga dengan latihan kebugaran jasmani. Sebab, ketika olahraga tubuh lebih mudah mengambil gula dalam darah. Risiko diabetes tipe-2 lebih rendah jika latihan kebugaran jasmani dilakukan secara rutin.

6. Cegah penyakit kardiovaskular

Orang yang rutin latihan kebugaran jasmani berisiko rendah terkena penyakit kardiovaskular seperti penyakit jantung dan stroke. Sebab otot jantung lebih kuat dan tekanan darah lebih stabil.

7. Mengatasi depresi

Manfaat kebugaran jasmani berikutnya adalah menurunkan tingkat stres. Ketika latihan, kadar serotonin dalam darah meningkat. Akan tercipta sensasi bahagia ketika latihan kebugaran jasmani. Stres juga berkurang. Bahkan latihan kebugaran jasmani bagus untuk memperbaiki mood. Hormon endorfin yang dihasilkan ketika latihan dapat memicu rasa senang.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.