Sukses

5 Tips Lebaran Lebih Sehat, Tak Kalap dengan Hidangan yang Melimpah

Berlebihan dalam menyantap makanan khas Lebaran tak baik dan bisa bikin berat badan bertambah

Liputan6.com, Jakarta - Setelah menjalankan puasa sebulan penuh di bulan Ramadhan, saatnya merayakan Hari Kemenangan saat Idul Fitri yang resmi ditetapkan pada esok hari, Senin, 2 Mei 2022.

Namun, jangan sampai kebablasan makannya. Apalagi hidangan saat Lebaran itu beraneka ragam. Anda tentu ingin tetap sehat, jangan sampai tubuh Anda terkejut dengan mengonsumi makanan berlebihan.

Ahli Nutrisi Klinis, Huda Shaikh mengingatkan bahwa tubuh Anda telah menyesuaikan diri dengan jadwal Ramadhan selama satu bulan dan perubahan yang tiba-tiba bisa sangat berbahaya.

"Anda mungkin berakhir dengan gangguan pencernaan dan akhirnya kembung. Makan makanan berkalori tinggi dapat menyebabkan perasaan bersalah yang ekstrem dan tidak lupa, berat badan bertambah," kata Shaikh dikutip dari situs Food NDTV pada Minggu, 1 Mei 2022.

Meski kumpul-kumpul keluarga sulit dihindari, Anda pasti bisa menerapkan tips sehar berikut agar Idul Fitri ini bahagia dan sehat

1. Jalan-jalan atau berolahraga ringan di lingkungan tempat tinggal

Berjalan-jalan atau berolahraga membuat Anda merasa segar, santai dan bahagia. Jalan-jalan dan olahraga rutin bisa melepaskan hormon-hormon yang baik yang secara positif memengaruhi suasana hati dan membantu mengatur nafsu makan.

Selain itu, cara ini mencegah penyakit dan membuat merasa lebih energik. Ini akan membantu mengurangi rasa bersalah saat Anda menghabiskan sepiring ketupat sayur dengan rendang.

Meski sebenarnya, tak baik juga 'memusuhi' hidangan khas Lebaran lantaran telah berhasil menurunkan berat badan selama bulan Ramadhan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Dahulukan Sayuran Sebelum Santap Makanan Lebaran

2. Dahulukan Sayuran

Hidangan saat Idul Fitri biasanya tidak jauh-jauh dari sayur bersantan. Cara terbaik untuk mengontrol dan mengurangi nafsu makan adalah makan sayuran terlebih dahulu.

Dia menyarankan mulailah dengan makan semangkuk salad atau tumis sayuran.

"Sayuran mengandung nutrisi penting dan serat yang akan membuat Anda merasa kenyang sehingga Anda dapat memaafkan diri sendiri dengan makan kalori sedikit berlebih dan makanan yang berlemak," ujar Shaikh.

 

3 dari 4 halaman

Kontrol Nafsu Makan

3. Latihan Kontrol Porsi

Mengontrol porsi sangat penting ketika bertemu dengan banyak orang dan jika Anda ingin menjaga berat badan Anda tetap terkendali. Makan dengan porsi berlebih hanya karena ada kesempatan bukan menjadi alasan mengabaikan diet Anda.

"Ketika Anda terus menambahkan makanan ke piring Anda, di suatu tempat Anda dipaksa untuk memakan semuanya agar tidak membuang makanan," kata Shaikh menjelaskan.

Apabila Anda ditawarkan untuk menambah, cobalah dengan sopan menolaknya. Bahkan jika itu adalah kerabat Anda.

Cara terbaik agar Anda bisa makan lebih sedikit, adalah mengobrol dengan orang-orang terdekat sehingga Anda lebih berkonsentrasi dengan percakapan dan mengurangi makanan lezat.

 

4 dari 4 halaman

Kalahkan Nafsu Anda dengan Tidak Makan Berlebihan

4. Hindari Minuman Bersoda

Saat kumpul keluarga, segelasl minuman bersoda yang dingin memikat untuk diteguk.

Padahal, minuman bersoda ini kaya akan gula dan tidak bermanfaat untuk tubuh Anda. Daripada meneguk segelas minuman dingin, minumlah yoghurt atau minuman yang lebih sehat lainnya.

5. Kalahkan Nafsu Makan Manis dengan Buah atau Kurma

Makanan manis termasuk yang disajikan saat Lebaran Idul Fitri. Anda dapat meminimalkan konsumsinya. Bagaimana? Makanlah buah atau kurma sebelum lanjut dengan sajian manis lainnya.

Tips di atas mudahkan? Ingat kita harus makan untuk hidup dan bukan hidup untuk makan. Selamat Lebaran!

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.