Sukses

Ahli Sebut Autoantibodi sebagai Penyebab Pembekuan Darah Pasien COVID-19

Sebuah studi baru menunjukkan dokter telah menemukan penyebab pembekuan darah yang serius pada hampir setengah pasien COVID-19 yang dirawat di rumah sakit.

Liputan6.com, Jakarta Sebuah studi baru menunjukkan dokter telah menemukan penyebab pembekuan darah yang serius pada hampir setengah pasien COVID-19 yang dirawat di rumah sakit.

Para peneliti di Michigan Medicine mempelajari sampel darah dari 172 pasien COVID-19 yang dirawat di rumah sakit untuk mencari delapan jenis antibodi autoimun penyebab gumpalan darah. Menurut Johns Hopkins Medicine, penyakit autoimun mengacu pada saat sistem kekebalan menyerang sel sehat secara tidak sengaja. Temuan tersebut dipublikasikan Senin di Science Translational Medicine.

Menurut Dr. Yogen Kanthi, rekan penulis dan asisten profesor di Michigan Medicine Frankel Cardiovascular Center dan peneliti Lasker di National Institutes of Health's National Heart, Lung, and Blood Institute, para peneliti terus mengobservasi siklus peradangan dan pembekuan darah yang terus menerus tanpa henti di dalam tubuh pasien COVID-19.

"Saat ini kami mempelajari bahwa autoantibodi bisa menjadi penyebab lingkaran pembekuan dan pembengkakan yang membuat orang yang sudah sakit menjadi lebih sakit," katanya dalam rilis pers, dilansir dari FoxNews.

Dalam rilis berita tersebut dikatakan kalau autoantibodi ini beredar melalui darah, menyerang sel dan menyebabkan pembekuan di pembuluh darah, arteri dan pembuluh mikroskopis. Penggumpalan darah dapat menyebabkan stroke, sebagaimana laporan sebelumnya atas kemunculan pasien COVID-19 pada kelompok yang lebih muda. Mereka mengalami pembekuan darah kemudian mengalami stroke mendadak.

 

Simak Juga Video Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Pasien Covid-19 yang dirawat memiliki salah satu autoantibodi

Padahal, menurut rilis pers, autoantibodi biasanya ditemukan pada pasien yang memiliki sindrom antifosfolipid (gangguan autoimun yang membuat darah mudah membeku dan menggumpal).

Dr. Jason Knight, koresponden penulis dan ahli reumatologi di Michigan Medicine mengatakan, "setengah dari pasien positif COVID-19 yang dirawat di rumah sakit setidaknya memiliki salah satu autoantibodi, yang cukup mengejutkan."

Studi tersebut juga menyebutkan, dari 172 pasien, 19% meninggal dunia dan 8% masih dirawat di rumah sakit selama analisis. Selain autoantibodi penyebab darah menggumpal, para peneliti menemukan bahwa banyak pasien dalam penelitian ini memiliki neutrophil extracellular traps (NETs) dalam darah mereka, atau sel darah putih yang merusak dan meledak," yang berkontribusi terhadap peradangan, menurut rilis pers.

“Temuan ini menunjukkan bahwa setengah dari pasien yang dirawat di rumah sakit dengan COVID-19 memiliki autoantibodi yang berpotensi patogen (atau menyebabkan penyakit),” penulis penelitian menyimpulkan.

3 dari 3 halaman

Infografis 3M Turunkan Risiko Covid-19 Berapa Persen?

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.