Sukses

13 Kabupaten/Kota Kasus Aktif COVID-19 di Atas 1.000, Seluruhnya Kota Besar

Ada 13 kabupaten/kota kasus aktif COVID-19 di atas 1.000, yang seluruhnya termasuk kota besar.

Liputan6.com, Jakarta Berdasarkan data Satuan Tugas Penanganan COVID-19 per 4 Oktober 2020, ada 13 kabupaten/kota dengan kasus aktif COVID-19 di atas 1.000 kasus. Seluruh kabupaten/kota ini termasuk kota-kota besar.

"Ada 13 kabupaten/kota dengan kasus aktif lebih dari 1.000. Dan ke-13 kabupaten/kota tersebut semuanya adalah kota-kota besar," ujar Juru Bicara Satgas COVID-19 Wiku Adisasmito saat konferensi pers di Media Center COVID-19, Graha BNPB, Jakarta, Kamis (8/10/2020).

Berikut ini 13 kabupaten/kota dengan kasus aktif COVID-19 di atas 1.000 per 4 Oktober 2020:

1. Bekasi

2. Bogor

3. Kota Medan

4. Jakarta Utara

5. Kota Jayapura

6. Padang

7. Jakarta Pusat

8. Kota Bekasi

9. Kota Depok

10. Kota Pekanbaru

11. Jakarta Barat

12. Jakarta Selatan

13. Jakarta Timur

 

 

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Saksikan Video Menarik Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Sumbang 2,52 Persen Kasus

Wiku melanjutkan, 13 kabupaten/kota dengan kasus aktif COVID-19 di atas 1.000 menyumbang 2,52 persen kasus aktif secara nasional.

"Dari segi demografi, 13 kabupaten/kota di atas memang kabupaten/kota dengan penduduk yang relatif padat dan merupakan kota-kota besar di Indonesia dan menyumbang 2,52 persen kasus aktif dari 514 kabupaten/kota di Indonesia" lanjut Wiku.

Untuk 13 kabupaten/kota dengan kasus aktif COVID-19 di atas 1.000, perlu menjaga penerapan protokol kesehatan.

"Kepada masyarakat untuk tidak keluar rumah, kecuali hal-hal yang mendesak. Jika harus keluar rumah, selalu memakai masker, menjaga jarak saat di ruang terbuka agar dapat menekan penyebaran kasus COVID-19," pungkas Wiku.

 

3 dari 4 halaman

Turun Jadi 21,05 Persen

Data Satgas COVID-19 per 4 Oktober 2020 juga menunjukkan, saat ini kasus aktif di 514 kabupaten/kota di Indonesia cenderung mengalami penurunan setiap minggunya.

"Kalau kita lihat sejak Maret-Oktober 2020. Pada Maret ada 91,26 persen, lalu turun menjadi 21,65 persen pada awal Oktober 2020. Dari 514 kabupaten/kota, 325 kabupaten/kota (63 persen) punya kasus aktif 1 sampai dengan 50 kasus.

Perkembangan kasus aktif COVID-19 di 514 kabupaten/kota per 4 Oktober 2020, antara lain:

1. Kasus aktif 101 sampai 1.000: 93 kabupaten/kota (18,1 persen)

2. Kasus aktif 51 sampai 100: 83 kabupaten/kota (16,1 persen)

Hingga per 8 Oktober 2020, kasus aktif COVID-19 harian secara nasional berjumlah 64.924 kasus (20,3 persen).

4 dari 4 halaman

Infografis 5 Rekor Tertinggi Kasus Corona Covid-19 di Indonesia

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.