Sukses

Penderita CMT itu Akhirnya Bertemu Artis Idola

Seorang gadis asal Amerika Serikat, Donika Sterling menderita gangguan syaraf. Meski memiliki keterbatasan, tapi ia tetap nekat pergi ke Seoul, Korea Selatan, untuk mewujudkan mimpi bertemu grup musik Shinee.

Liputan6.com, Seoul: Demam musik pop Korea atau K-pop benar-benar telah menjangkiti berbagai kalangan. Tak terkecuali seorang gadis asal Amerika Serikat, Donika Sterling yang menderita gangguan syaraf. Meski memiliki keterbatasan, tapi ia tetap nekat pergi ke Seoul, Korea Selatan, untuk mewujudkan mimpi bertemu grup musik Shinee.

Kehadiran Sterling disambut hangat Shinee. Mereka lantas menyanyikan lagu single Ling Ding Dong untuk gadis berusia 15 tahun itu.

Sterling mengaku senang karena mendapat kesempatan berfoto bersama. Lebih menggembirakan lagi, Ia mendapat hadiah langsung dari para personel Shinee.

Selain bertemu Shinee, Sterling juga bertemu grup K-pop idolanya yang lain, Super Junior di sebuah studio. Para personel SUJU yang sedang mengambil gambar video klip pun menyambut hangat kehadiran Sterling.

Perihal sang gadis, Sterling menderita penyakit Charcot-Marie-Tooth atau CMT, penyakit yang menyerang syaraf motorik. Penyakit ini membuat Sterling sulit bergerak dan harus menggunakan kursi roda. Untuk mengisi waktunya sejak dua tahun terakhir, sang gadis menikmati drama Korea dan menyukai lagu-lagu K-pop.(AIS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini