Sukses

7 Kesalahan dalam Menyikat Gigi Ini Sering Anda Lakukan

Menyikat gigi tampaknya mudah.

Liputan6.com, Jakarta - Menyikat gigi tampaknya mudah. Itu lah anggapan setiap orang selama ini. Namun pada kenyataannya, ada beberapa hal yang kita lakukan yang berefek pada efektif tidaknya cara Anda menyikat gigi.

Melansir dari Shared.com, berikut ini beberapa kesalahan dalam menyikat gigi yang paling umum.

1. Terlalu keras menyikat

Semakin keras menyikat, semakin baik? Tidak juga. Matt Messina, seorang dokter gigi dari Ohio mengklaim menyikat gigi terlalu keras tidak benar-benar menghasilkan apa-apa.

"Banyak orang merasa jika tidak membersihkan gigi seperti saat mereka mencoba membersihkan ubin di kamar mandi, mereka tidak melakukannya dengan benar. Padahal, yang seharusnya dilakukan adalah dengan gerakan memijat."

2. Tidak mengganti sikat gigi

Meski Anda menyukai sikat gigi, setelah tiga bulan Anda harus menggantinya dengan yang baru. Malahan bila warnanya telah berubah, sikatnya kotor, atau bulunya rontok, Anda harus menggantinya sebelum tiga bulan.

 

2 dari 3 halaman

3. Sikat gigi yang salah

Ada banyak pilihan sikat gigi, biasanya kita memilih dari yang harganya murah. Dokter gigi Kimberly Harms mengatakan bahwa Anda harus memperhatikan banyak hal seperti panjang bulu, ukuran kepala, dan bagaimana gusi Anda.

Apakah sikat giginya manual atau listrik, terserah Anda. Tapi harus ada satu hal yang dimiliki: bulu yang lembut dan bisa ditekuk. Ini dikarenakan bulu yang keras dapat melemahkan struktur gigi.

4. Menyikatnya dengan terburu-buru

Menyikat gigi setidaknya harus berlangsung selama 2 menit. Tapi seringkali kita terburu-buru melakukannya karena jadwal yang padat.

Jika ingin mengetahui waktu yang dipakai sudah tepat, gunakan timer atau putar musik saat menyikat gigi. Biasanya satu lagu berdurasi sekitar 3 menit.

 

3 dari 3 halaman

5. Menyikat gigi setelah makan makanan manis

Kadang setelah makan sesuatu yang manis, Anda langsung ingin menyikat gigi. Bukannya membersihkan, justru hal tersebut sebenarnya dapat merusak gigi.

Disarankan untuk menunggu 15-20 menit setelah makanan makanan manis jika ingin menyikat gigi. Ini dilakukan agar air liur dapat melakukan tugasnya terlebih dahulu. Berkumur-kumur juga dapat memiliki manfaat yang sama.

6. Mengabaikan gusi dan lidah

Orang-orang sering lupa bahwa gusi sama pentingnya untuk dirawat. Padahal gusi juga menjadi tempat berkumpul bakteri.

Miringkan sikat menjadi 45 derajat untuk menyikat gusi. Jangan lupakan untuk menyikan lidah juga.

7. Anda terlalu malas

Menyikat gigi adalah upaya yang harus dilakukan dengan benar. Sikatlah gigi dua kali sehari. Sesekali gunakan benang gigi dan obat kumur jika Anda terlalu malas melakukannya.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini: