Sukses

Deretan Hoaks Seputar Uang yang Diedarkan BI, Simak Faktanya

Hoaks seputar uang yang diedarkan Bank Indonesia (BI) banyak beredar di masyarakat. Hoaks ini beredar melalui media sosial maupun aplikasi percakapan.

Liputan6.com, Jakarta - Hoaks seputar uang yang diedarkan Bank Indonesia (BI) banyak beredar di masyarakat. Hoaks ini beredar melalui media sosial maupun aplikasi percakapan.

Lalu apa saja hoaks seputar uang yang diedarkan BI? Berikut beberapa di antaranya:

1. Cek Fakta: Tidak Benar BI Bakal Keluarkan Uang Kertas Bergambar Sri Mulyani

Beredar di media sosial postingan yang mengklaim Bank Indonesia (BI) mengeluarkan uang kertas terbaru dengan gambar Sri Mulyani. Postingan itu beredar sejak awal pekan ini.

Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 19 Maret 2024.

Dalam postingannya terdapat gambar uang kertas salah satunya dengan gambar Sri Mulyani dengan narasi sebagai berikut:

"uang kertas emisi terbaru udah bisa dipakai saat lebaran"

Lalu benarkah postingan yang mengklaim Bank Indonesia (BI) mengeluarkan uang kertas terbaru dengan gambar Sri Mulyani? Simak dalam artikel berikut ini...

2. Cek Fakta: Muncul Lagi Foto Hoaks Uang Baru Pecahan Rp200 Ribu

Sebuah foto yang diklaim uang baru pecahan Rp200 ribu kembali beredar di media sosial. Foto tersebut disebarkan oleh salah satu akun Facebook pada 5 November 2023.

Akun Facebok tersebut mengunggah foto yang diklaim uang baru pecahan Rp200 ribu. Dalam foto, uang tersebut terlihat berwarna dasar putih dengan gambar deretan kuda berwarna emas. Terlihat juga ornamen berwarna ungu dalam gambar uang tersebut.

"PECAHAN UANG KRTAS RP 200.00 RESMI DIEDARKAN HARI INI, WAJIB DISHARE!! SEMUA HARUS TAHU. Majulah Indonesia," demikian narasi dalam foto uang tersebut.

"Berbagi Tau ...

Uang Kertas 200.000

Telah resmi di edarkan

Wow...bawa

5 Lembar sudah 1 juta

Menurut Ana ini suatu kemunduran," tulis salah satu akun Facebook.

Konten yang disebarkan akun Facebook tersebut telah 86 kali direspons dan mendapat 22 komentar dari warganet.

Benarkah dalam foto itu merupakan uang baru pecahan Rp200 ribu? Simak dalam artikel berikut ini...

3. Cek Fakta: Tidak Benar Uang Mahar Pernikahan Kaesang-Erina Dicetak Khusus oleh Bank Indonesia

Kabar tentang uang mahar pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gundono dicetak khusus oleh Bank Indonesia (BI) beredar di media sosial. Kabar tersebut disebarkan salah satu akun Facebook pada 15 Desember 2022.

Akun Facebok tersebut mengunggah narasi berisi klaim BI mencetak uang khusus untuk mahar pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gundono.

"Kabarnya dicetak khusus oleh Bank Indonesia untuk mahar pernikahan anak orang nomer satu di negeri ini.

Mahar itu berisi kode KSE 10-12-22 atau disebut merujuk nama Kaesang Erina dengan nomor seri tanggal pernikahan.

Ada lagi nomer seri ESG 11-12-96 yang diduga berarti Erina S Gudono, nomor seri tanggal lahir Erina. Terakhir adalah nomer seri KSP 25-12-94 atau Kaesang Pangarep dengan nomor seri tanggal lahir Kaesang," tulis salah satu akun Facebook.

Konten yang disebarkan akun Facebook tersebut telah 3 kali dibagikan dan mendapat 6 komentar dari warganet.

Benarkah uang mahar Kaesang Pangarep dan Erina Gundono dicetak khusus oleh BI? Simak dalam artikel berikut ini...

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi partner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.