Sukses

Borussia Dortmund Tidak Punya Uang untuk Rekrut Jadon Sancho dari Manchester United

Direktur Olahraga Borussia Dortmund Sebastian Kehl angkat bicara mengenai status Jadon Sancho yang dipinjam dari Manchester United. Kehl menekankan keputusan merekrut Sancho akan bergantung pada aspek keuangan klub.

Liputan6.com, Jakarta - Direktur Olahraga Borussia Dortmund Sebastian Kehl angkat bicara mengenai status Jadon Sancho yang dipinjam dari Manchester United. Kehl menekankan keputusan merekrut Sancho akan bergantung pada aspek keuangan klub.

Dalam wawancaranya dengan Sport1, Kehl mengaku Dortmund menerima lebih dari 80 juta euro saat menjual Sancho ke MU hampir tiga tahun lalu.

Namun, belum diketahui berapa uang yang diminta Setan Merah bagi klub yang ingin merekrut Sancho. Kehl menilai hal tersebut bakal dibahas manajemen sembari menunggu sikap MU. 

"Sepertinya akan butuh banyak uang untuk memiliki Sancho secara permanen, kemungkinan lebih besar dari anggaran yang kami miliki saat ini," ungkap Kehl. 

"Manchester United tentunya punya kepentingan sendiri sesuai kebutuhan mereka, apakah itu memulangkan atau menjual Jadon Sancho setinggi mungkin. Apakah banderol itu wajar bagi kami, itu urusan nanti," sambungnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Dibuang Mancchester United, Performa Jadon Sancho di Dormund Merosot

Dalam perjalanan kariernya di Manchester United, Jadon Sancho belum memenuhi ekspekasi. Dia mencapai titik terendah dengan terlibat perseteruan melawan manajer Erik ten Hag sehingga dibekukan dari tim utama sejak September tahun lalu.

Sancho akhirnya dipinjamkan ke Borussia Dortmund pada bursa transfer Januari 2024. Pada awalnya dia bermain cemerlang sesuai periode pertama keberadaannya di klub Jerman tersebut pada 2017-2021. 

Namun, belakangan Sancho mulai kesulitan menunjukkan performa terbaik dan gagal menembus tim utama. 

3 dari 3 halaman

Manchester United Terapkan Kebijakan Baru di Bursa Transfer

Dalam beberapa tahun terakhir, Manchester United dikenal ragu mengeluarkan banyak uang demi mendatangkan pemain incaran. Pendekatan tersebut membuat mereka merugi karena karena membayar di luar harga normal. 

Namun, situasi ke depan kemungkinan bakal berbeda. Kedatangan investor minoritas baru Sir Jim Ratcliffe membuat MU lebih hati-hati di bursa pemain.

Setan Merah kemungkinan juga siap merugi demi melepas pemain mahal yang gagal memenuhi ekspektasi, termasuk Sancho. Sebab, dana dari penjualan tersebut bisa membantu mereka mendatangkan pemain anyar.

Di samping itu, masa depan Erik ten Hag di Old Trafford juga menjadi tanda tanya. Belum ada jaminan bahwa dia akan tetap bekerja di Old Trafford musim depan. Hal tersebut membuka peluang kembalinya Sancho ke MU.

Sebelumnya dikatakan Sancho masih berpeluang mengenakan kembali seragam MU asalkan Ten Hag lengser.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Manchester United, Didirikan pada tahun 1878 lebih dahulu dikenal dengan nama Newton Heath Lancashire and Yorkshire Railway Football Club.
    Manchester United, Didirikan pada tahun 1878 lebih dahulu dikenal dengan nama Newton Heath Lancashire and Yorkshire Railway Football Club.

    man utd

  • Manchester United atau MU akan melakukan transfer manager baru dan pemain, untuk memperkuat skuad-nya.

    Berita MU

  • Jadon Sancho adalah pemain sepak bola berbakat asal Inggris yang tergabung dalam klub Manchester United
    Jadon Sancho adalah pemain sepak bola berbakat asal Inggris yang tergabung dalam klub Manchester United

    Jadon Sancho

  • Borussia Dortmund adalah sebuah klub sepak bola asal Jerman
    Borussia Dortmund adalah sebuah klub sepak bola asal Jerman

    Borussia Dortmund