Sukses

Manchester United Berpeluang Dapatkan Bek Incaran Real Madrid

Manchester United dilaporkan muncul sebagai opsi pertama Goncalo Inacio, yang juga dikaitkan dengan Real Madrid. Meski demikian, Los Blancos tetap menjadi favorit bek Sporting CP tersebut.

Liputan6.com, Jakarta - Goncalo Inacio diminati oleh Real Madrid dan Manchester United. Seperti dilansir Sport Witness via AS, Real Madrid saat ini sedang mempersiapkan kepindahan bek Sporting CP itu ke Santiago Bernabeu pada Januari 2024.

Real Madrid dikabarkan sangat membutuhkan amunisi tambahan di jantung pertahanan. Dengan Eder Militao yang absen karena cedera, pelatih Carlo Ancelotti hanya memiliki David Alaba, Antonio Rudiger, dan Nacho Fernandez sebagai pilihannya di bek tengah.

Tapi Nacho, yang merupakan bek serba bisa, performanya belum meyakinkan. Sementara Alaba belum benar-benar berhasil tampil mengesankan musim ini.

Karena itu, Los Blancos menginginkan Inacio. Raksasa Spanyol itu telah melacak bek Timnas Portugal tersebut selama berbulan-bulan.

Namun, MU mungkin siap untuk menyodorkan tawaran untuk Inacio pada awal tahun depan. Pemain berusia 22 tahun itu memiliki klausul pelepasan 60 juta euro atau sekitar Rp 1 triliun dalam kesepakatannya.

Tetapi, Sporting akan dengan senang hati menyusun kesepakatan dengan 45 juta euro dibayar di muka untuk Goncalo Inacio. Namun, dengan tambahan pembayaran bonus 15 juta euro.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Goncalo Inacio Dinilai sebagai Salah Satu Bek Terbaik di Dunia

Selain Manchester United dan Real Madrid, Goncalo Inacio juga diinginkan oleh sejumlah klub lainnya pada bursa transfer musim panas 2023. Liverpool disebut sebagai calon pelamar.

Namun, pemain Timnas Portugal itu akhirnya bertahan di Sporting CP. Dia menandatangani kontrak baru dengan klausul pelepasan 60 juta euro.

Inacio adalah bek tengah berkaki kiri dan dianggap sebagai salah satu pemain muda terbaik di dunia saat ini. Dia berasal dari akademi Sporting CP dan telah membuat 138 penampilan untuk klub hingga saat ini sambil mewakili Portugal sebanyak empat kali.

 

3 dari 4 halaman

Real Madrid Bisa Rebut Striker Target Manchester United

Real Madrid dilaporkan telah melakukan kontak untuk mengontrak striker Santos Marcos Leonardo. Pemain tersebut akhir-akhir ini dikaitkan dengan Manchester United.

Seperti yang dilaporkan media Brasil ge.globo, Real Madrid sudah mengidentifikasi Leonardo sebagai solusi untuk lini serang dalam jangka panjang. Los Blancos tidak lagi memiliki mesin gol yang dapat diandalkan sejak Karim Benzema di musim panas ke Al-Ittihad.

Menurut Fichajes.net, Manchester United, Arsenal, Newcastle United, dan AS Roma sudah dikaitkan dengan kepindahan wonderkid Santos itu.

Leandro telah mencetak 21 gol dan memberikan empat assist dalam 3.788 menit beraksi di tim utama, tersebar di 44 pertandingan pada tahun 2023.

4 dari 4 halaman

Peringkat Manchester United

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.